Lanal TBA Amankan Penemuan Diduga Bom Peninggalan Perang Dunia II di Sungai Silau

- Jurnalis

Kamis, 2 Januari 2025 - 22:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KeizalinNews.Online  Tanjungbalai — Lanal Tanjung Balai Asahan berhasil mengamankan penemuan benda mencurigakan yang diduga bom sisa peninggalan Perang Dunia II yang ditemukan oleh 2 (dua) nelayan di Sungai Silau tepatnya disekitar Jembatan Silo, Kota Tanjungbalai, Kamis (2/1/2025).

Benda yang diduga bom tersebut pertama kali ditemukan oleh dua nelayan, Mikael Charles Hutabarat (41 tahun) dan Agus (44 tahun) yang sehari-hari bekerja mencari besi tua. Keduanya menemukan benda tersebut saat sedang melakukan pencarian disekitar Sungai Silau tepatnya disebelah Jembatan Silo. Menyadari potensi bahaya yang ditimbulkan, Mikael segera mengambil langkah cepat untuk menyerahkan temuan tersebut kepada pihak TNI AL Lanal Tanjungbalai Asahan agar diamankan.

Baca Juga :  DIREKTUR UTAMA PT PAL INDONESIA BERI KULIAH UMUM PASIS SESKOAL

Danlanal Tanjung Balai Asahan Letkol Laut (P) Wido Dwi Nugraha, membenarkan bahwa pihaknya telah menerima laporan mengenai penemuan tersebut. Setelah melakukan pemeriksaan awal, Lanal menduga bahwa benda tersebut adalah bom sisa peninggalan Jepang dari Perang Dunia II dengan tipe 98 No.25 yang diperkirakan memiliki berat sekitar 30-40 kilogram.

Baca Juga :  KASITER KOREM 051/WIJAYAKARTA HADIRI PEMBUKAAN TMMD Ke-112 TA.2021

“Bom ini memang salah satu amunisi sisa Perang Dunia II yang sudah lama terkubur dan tidak meledak. Saat ini, kami telah mengamankan benda tersebut di lokasi yang jauh dari pemukiman warga untuk menghindari potensi bahaya. Kami sudah berkoordinasi dengan Polres Tanjung Balai terkait rencana permintaan bantuan untuk memusnahkan barang temuan tersebut oleh Tim Jihandak Brimob,” ungkap Danlanal TBA.

(Hera)

(Sumber Pen Lanal TBA)

Berita Terkait

Polres Pidie Jaya Mediasi Perselisihan Warga Jangka Buya, Wujudkan Polisi Humanis untuk Masyarakat
Kapolres Pidie Hadiri dan Ikut Langsung Kegiatan Pidie Trail Adventure (PITA) 2025
Personel Satsamapta Polres Pidie Patroli di sejumlah titik dan beri Imbauan Ini ke Masyarakat
Jaga Serta Tingkatkan Kemampuan Fisik Prajurit, Kodim 1710/Mimika Gelar Tes Kesegaran Jasmani Periodik II
UJI KEMAMPUAN FISIK, PASIS DIKREG SESKOAL ANGKATAN KE-64 TA 2025 LAKSANAKAN TES SAMAPTA TAHAP II
WADAN SESKOAL IKUTI OLAHRAGA BERSAMA KASAL DAN KELUARGA BESAR KORPS MARINIR
Polres Pidie Jaya Gelar Jumat Berkah dan Sosialisasi UU Lalu Lintas di Dua Lokasi Berbeda
Diskusi Kebangsaan di Kembang Tanjong: Muspika, KPA, Geuchik dan Tokoh Pemuda Komit Merawat Damai Menuju Aceh Meusyeuhu
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 16 November 2025 - 09:01 WIB

Polres Pidie Jaya Mediasi Perselisihan Warga Jangka Buya, Wujudkan Polisi Humanis untuk Masyarakat

Minggu, 16 November 2025 - 04:13 WIB

Kapolres Pidie Hadiri dan Ikut Langsung Kegiatan Pidie Trail Adventure (PITA) 2025

Sabtu, 15 November 2025 - 18:57 WIB

Personel Satsamapta Polres Pidie Patroli di sejumlah titik dan beri Imbauan Ini ke Masyarakat

Jumat, 14 November 2025 - 19:52 WIB

Jaga Serta Tingkatkan Kemampuan Fisik Prajurit, Kodim 1710/Mimika Gelar Tes Kesegaran Jasmani Periodik II

Jumat, 14 November 2025 - 19:44 WIB

UJI KEMAMPUAN FISIK, PASIS DIKREG SESKOAL ANGKATAN KE-64 TA 2025 LAKSANAKAN TES SAMAPTA TAHAP II

Berita Terbaru