Sambut Hari Bhayangkara ke-79, Polres Pidie Jaya Gelar Bakti Sosial di Masjid Pante Geulima

- Jurnalis

Rabu, 4 Juni 2025 - 19:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Keizalinnews.web.id PIDIE JAYA – Menjelang peringatan Hari Bhayangkara ke-79 tahun 2025, Kepolisian Resor Pidie Jaya menggelar kegiatan bakti sosial di Masjid Pante Geulima, Kecamatan Meureudu, Kabupaten Pidie Jaya, pada Rabu (4/6/2025) pukul 14.00 WIB.

 

Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kapolres Pidie Jaya AKBP Ahmad Faisal Pasaribu, S.H., S.I.K., M.H. ini diinisiasi sebagai wujud pengabdian Polri kepada masyarakat, sekaligus mendukung program prioritas nasional dalam semangat “Polri Presisi Mengabdi untuk Masyarakat”.

 

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kasat Samapta Polres Pidie Jaya AKP Mukhlis, S.E., Kasi Humas Ipda Mustafa, serta KBO Sat Samapta Ipda Mustafa yang memimpin langsung pelaksanaan lapangan bersama personel Satuan Samapta.

Baca Juga :  LANTAMAL III JAKARTA GELAR UPACARA BENDERA

 

Dalam keterangannya, Kapolres Pidie Jaya menyatakan bahwa kegiatan bakti sosial ini merupakan bagian dari upaya mempererat sinergi antara Polri dan masyarakat, khususnya dalam menjaga kebersihan dan kenyamanan rumah ibadah.

 

“Kami ingin menunjukkan bahwa kehadiran Polri bukan hanya dalam penegakan hukum, tetapi juga hadir dalam bentuk kepedulian nyata terhadap lingkungan sosial dan keagamaan,” ujar AKBP Ahmad Faisal.

 

Rangkaian kegiatan meliputi pembersihan area dalam dan luar masjid, termasuk tempat wudu, halaman, serta fasilitas ibadah lainnya. Selain itu, diberikan pula bantuan berupa peralatan kebersihan kepada pengurus Masjid Pante Geulima untuk mendukung kegiatan rutin kebersihan ke depan.

Baca Juga :  Kodim 0119/BM Gelar Upacara Ziarah Nasional Peringati HUT TNI Ke -79

 

Kegiatan yang berlangsung dengan penuh keakraban tersebut mendapat sambutan hangat dari masyarakat setempat. Para tokoh masyarakat dan pengurus masjid menyampaikan apresiasi atas perhatian Polres Pidie Jaya yang dinilai tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga menunjukkan kepedulian sosial yang tinggi.

 

Dengan semangat Hari Bhayangkara ke-79, Polres Pidie Jaya berkomitmen untuk terus meningkatkan pelayanan dan membangun kemitraan yang harmonis bersama masyarakat demi terciptanya lingkungan yang aman, bersih, dan sejahtera.[*]

Berita Terkait

Bakti Sosial Kementerian Imigrasi & Pemasyarakatan Bersama Yayasan Arridho Berdikari Sejati di Desa Adat Baduy, 1000 Paket dibagikan
Pertemuan Haru Haji Uma dan Bang Tompul: Sahabat Lama yang Dipertemukan Kembali di Tengah Ujian dan Falitasi ke RS
Oknum Petugas Lapas Kelas IIA Khusus Gunung Sindur Diduga Peras Keluarga WBP Rp225 Juta, Langgar Hukum dan Etika ASN
Ny. Lismawani Al Farlaky Dinobatkan Ketua Dekranasda Teraktif se- Aceh
Proyek Revitalisasi MTsN 7 Aceh Timur Disorot: Papan Informasi Belum Terpasang, Standar K3 Dinilai Belum Maksimal
KODAERAL III GELAR DOA BERSAMA DALAM RANGKA PERINGATI HARI PAHLAWAN
JAGA SILATURAHMI, KOWAL KODAERAL III LAKSANAKAN PERTEMUAN RUTIN
Warga Tapak Kuda Ucap Syukur Usai PN Kendari Tetapkan Putusan Sengketa Tapak Kuda Non- Eksekutabel, Tidak Dapat Dilaksanakan
Berita ini 10 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 9 November 2025 - 08:56 WIB

Bakti Sosial Kementerian Imigrasi & Pemasyarakatan Bersama Yayasan Arridho Berdikari Sejati di Desa Adat Baduy, 1000 Paket dibagikan

Sabtu, 8 November 2025 - 20:15 WIB

Pertemuan Haru Haji Uma dan Bang Tompul: Sahabat Lama yang Dipertemukan Kembali di Tengah Ujian dan Falitasi ke RS

Sabtu, 8 November 2025 - 19:01 WIB

Oknum Petugas Lapas Kelas IIA Khusus Gunung Sindur Diduga Peras Keluarga WBP Rp225 Juta, Langgar Hukum dan Etika ASN

Sabtu, 8 November 2025 - 18:03 WIB

Ny. Lismawani Al Farlaky Dinobatkan Ketua Dekranasda Teraktif se- Aceh

Sabtu, 8 November 2025 - 14:39 WIB

Proyek Revitalisasi MTsN 7 Aceh Timur Disorot: Papan Informasi Belum Terpasang, Standar K3 Dinilai Belum Maksimal

Berita Terbaru

Uncategorized

Warga Desa Bewang Gembira Nikmat Air Sumur Bor Program TNI Manunggal

Minggu, 9 Nov 2025 - 10:55 WIB