Kapolres Pidie Jaya Hadiri Upacara Hari Santri Nasional 2025, Ajak Santri Jaga Semangat Kebangsaan dan Peradaban Bangsa

- Jurnalis

Rabu, 22 Oktober 2025 - 17:17 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Keizalinnews.web.id PIDIE JAYA – Kapolres Pidie Jaya AKBP Ahmad Faisal Pasaribu, S.H., S.I.K., M.H., bersama unsur Forkopimda Kabupaten Pidie Jaya, menghadiri Upacara Peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2025 yang digelar di halaman Kantor Bupati Pidie Jaya, Gampong Mayang Cut, Kecamatan Meureudu, Rabu (22/10/2025) pukul 08.00 WIB.

 

Upacara tersebut mengusung tema nasional “Mengawal Indonesia Merdeka, Menuju Peradaban Dunia.” Bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) yaitu Bupati Pidie Jaya, H. Sibral Malaysi, M.A., S.Sos., M.E.

 

Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Kapolres Pidie Jaya AKBP Ahmad Faisal Pasaribu, Dandim 0102 Pidie yang diwakili Danramil 22/Ulim Kapten Cke. Ridwan, Wakil Ketua II DPRK Pidie Jaya Rusydi, Kepala Pengadilan Negeri Samsul Maidi, S.H., M.H., Ketua MPU Dr. Tgk. H. Anwar Usman, S.Pd.I., M.M., Kepala Mahkamah Syariah Saleh Umar, S.H., para anggota DPRK, pejabat SKPK, para camat, pimpinan dayah, serta ratusan santri dan peserta upacara dari berbagai lembaga pendidikan Islam di Kabupaten Pidie Jaya.

Baca Juga :  OPS Keselamatan Pallawa 2024,AKBP Amin Toha : 9 Sasaran Prioritaskan Pelanggaran Akan Kami Tindak

 

Dalam amanatnya, Bupati Pidie Jaya menyampaikan bahwa Hari Santri Nasional bukan sekadar seremoni tahunan, melainkan momentum untuk mengenang perjuangan panjang para santri dalam mengawal kemerdekaan dan menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

 

“Dari masa penjajahan hingga kini, santri selalu hadir untuk bangsa—dulu berjuang dengan senjata, kini berjihad dengan ilmu, karya, dan akhlak mulia. Dunia boleh berubah, tetapi semangat santri untuk menjaga peradaban dan nilai kebangsaan harus tetap menyala,” ujar Bupati dalam amanatnya.

 

Kapolres Pidie Jaya AKBP Ahmad Faisal Pasaribu yang turut hadir dalam upacara tersebut menyampaikan apresiasi atas semangat para santri dan ulama dalam menjaga persatuan dan kedamaian bangsa. Ia menegaskan bahwa santri memiliki peran penting dalam membangun peradaban Indonesia yang damai dan berkeadilan.

Baca Juga :  Masa Depan Islam di Amerika, Anak-Anak Houston Jadi Hafizh dan Pemimpin

 

“Santri adalah penjaga moral dan identitas bangsa. Polri bersama elemen masyarakat siap mendukung perjuangan para santri dalam menjaga nilai-nilai keislaman yang moderat dan cinta tanah air,” ujar Kapolres.

 

Melalui momentum Hari Santri Nasional 2025, Forkopimda Pidie Jaya mengajak seluruh elemen masyarakat untuk meneladani semangat jihad para ulama dan santri terdahulu, dengan mengisinya melalui karya nyata, pendidikan, serta kontribusi positif bagi pembangunan daerah dan bangsa.

 

Upacara berlangsung khidmat, penuh semangat kebangsaan, dan menjadi simbol sinergi antara pemerintah daerah, aparat keamanan, dan kalangan pesantren dalam menjaga persatuan, perdamaian, dan kemajuan Pidie Jaya menuju Indonesia yang berperadaban dunia.[*]

 

Berita Terkait

PT Wajar Corpora Aceh Timur Terjerat Masalah Kontrak dan Kerugian, FPRM Minta Aparat Usut Tuntas
Kapolres Pidie Jaya Buka Survival Camp IV 2025: Latih Insting, Adrenalin, dan Kepedulian Generasi Muda
Gerak Cepat Polsek Meureudu Polres Pidie Jaya Tangkap Pelaku Penganiayaan di Gampong Teupin Peuraho
Polres Subang Gelar Jumat Curhat, Jalin Kedekatan dengan Masyarakat di Legonkulon
AUDIT ITJENAL TAHUN 2025 RESMI DI TUTUP
RESMI PERKUAT JAJARAN ARMADA TNI AL, DANKODAERAL III HADIRI DELIVERY KRI BELATI-622
Jaga Kebugaran Tubuh, Personel Polres Pidie Gelar Olahraga Bersama
Jumat Berkah, Divisi Humas Polri Gelar Khataman dan Doa Bersama
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 18:46 WIB

PT Wajar Corpora Aceh Timur Terjerat Masalah Kontrak dan Kerugian, FPRM Minta Aparat Usut Tuntas

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 17:42 WIB

Kapolres Pidie Jaya Buka Survival Camp IV 2025: Latih Insting, Adrenalin, dan Kepedulian Generasi Muda

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 12:51 WIB

Gerak Cepat Polsek Meureudu Polres Pidie Jaya Tangkap Pelaku Penganiayaan di Gampong Teupin Peuraho

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 11:59 WIB

Polres Subang Gelar Jumat Curhat, Jalin Kedekatan dengan Masyarakat di Legonkulon

Jumat, 24 Oktober 2025 - 22:36 WIB

AUDIT ITJENAL TAHUN 2025 RESMI DI TUTUP

Berita Terbaru

Pemerintahan

Pelayanan “Serba Gratis” Disnak Keswan, Warnai Selasa Menyapa

Sabtu, 25 Okt 2025 - 18:55 WIB