Keizalinnews.web.id|Redelong-:Kodim 0119/BM – Serda Kurniadi Anggota Koramil 05/Permata melaksanakan kegiatan pengecekan harga sembako di toko milik warga binaan di Desa Bener Pepanyi, Kecamatan Permata, Kabupaten Bener Meriah, Senin (13/10/2025)
Pada kesempatan tersebut Babinsa mencatat jumlah stok barang dan daftar harga agar tidak terjadinya kenaikan harga di luar dari ketentuan yang telah ditetapkan oleh pemerintah.
“Pengecekan sembako ini dilaksanakan untuk memantau perkembangan dari harga kebutuhan masyarakat dan ketersediaannya yang berada di pasaran”, Kata Serda Kurniadi.
Lebih lanjut, sambil bersenda gurau dengan penjual, ia menanyakan berbagai harga kebutuhan pokok baik itu beras, gula, minyak goreng, telur serta kebutuhan pokok lainnya.
Melalui kegiatan ini kami berharap, kebutuhan bahan pokok masyarakat tercukupi, sehingga tidak ada keresahan untuk masyarakat dan harga sembako akan tetap stabil meskipun ada beberapa bahan pokok yang naik, namun masih bisa terjangkau oleh warga, imbuhnya.
“Untuk itu, kita lakukan pengecekan kebutuhan pokok ke lapangan kepada pedagang secara langsung, mengantisipasi kenaikan harga tanpa mengikuti kebijakan dari pemerintah sesuai harga normal”, pungkasnya.”-(rel)









