Selasa Menyapa, Kembali Dihelat di Kecamatan Parado

- Jurnalis

Rabu, 4 Juni 2025 - 04:58 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Laporan Pimred Cabang Bima NTB 

KeizalinNews-comKabupaten Bima. Parado menjadi kecamatan kedua yang menjadi lokasi pelaksanaan Program Selasa Menyapa pemerintah Kabupaten Bima tahun 2025

Tarian Wura Monca yang ditampilkan siswi SDN Parado mengawali acara Ngopi (Ngobrol Pemuda Inspiratif) di Senin Malam (2/6) Paruga Paranaka Desa Paradorato.

Bupati Bima, Ady Mahyudi, bersama Ketua TP.PKK Kabupaten Bima Ny. Murni Suciyanti, Wakil Bupati Bima dr. Irfan Zubaidy bersama Ketua GOW Kabupaten Bima Ny. Anita H. Irfan, para Kepala OPD, kembali mengadakan kegiatan bertajuk Ngopi (Ngobrol Pemuda Inspiratif) yang dipandu oleh Raani Wahyuni, ST.MT M.Sc dan Dr. Karyadin di Paruga Paranaka Desa Paradorato, Kecamatan Parado Senin (02/06) Malam. Kegiatan ini dikemas suasana santai dan dialog terbuka antara jajaran Pemerintah daerah dengan para pemuda dan masyarakat setempat.

Baca Juga :  Kakanwil Kemenag Aceh Launching Tiga Program di Bener Meriah

Bupati Bima dihadapan Camat Parado Hamzah, S.Sos beserta jajaran dan Unsur Muspika, Para Kepala UPT Dinas, para Kepala desa Se-Kecamatan Parado mengungkapkan, “Program “Selasa Menyapa” merupakan ruang bagi pemerintah daerah dan masyarakat untuk membahas aspirasi, permasalahan, keluhan dan kesulitan yang dihadapi masyarakat setempat.

“Melalui program Selasa Menyapa yang akan digelar di Seluruh Kecamatan, pemerintah ingin lebih mendekatkan pelayanan publik seperti pelayanan pembuatan KTP, Akta kelahiran, Akta kematian, pelayanan kesehatan dasar gratis dan pelayan perizinan usaha bagi masyarakat se-desa Parado.

Baca Juga :  Wabup PALI, Hadiri Pelatihan Jurnalistik.

“Ini merupakan salah satu wujud nyata pendekatan pelayanan yang dapat menjadi program unggulan dan melakukan secara bersama pelayanan publik, Gotong-royong, penghijauan dan pelayanan kesehatan hewan.

Sementara itu, Wakil Bupati Bima dr. H. Irfan Zubaidy pada kesempatan Ngopi Bareng tersebut dalam sambutannya mengajak seluruh elemen masyarakat untuk menjaga ketertiban wilayah dan daerah kita ini sebagai salah satu aspek penting membangun kemajuan daerah.

Bima, 3 Juni 2025

Kabag. Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Kab. Bima. Suryadin

Berita Terkait

Jum’at Khusu di Tambe-Bolo, Bupati dan Wabup Dukung Renovasi Masjid At-Taqwa
Launching HUT ke-26, DWP Kabupaten Bima Gelar Beragam Kegiatan
Pasca Banjir Madapangga, Bupati dan Wabup Tinjau Lokasi Terdampak
Hadiri Rakor, Bupati Bima Paparkan RDTR Kecamatan Lambu
Hadiri Wisuda Ke-21 STKIP Tamsis, Wabup H. Irfan Sampaikan Pesan
Gelar Pertemuan Rutin, Ketua TP-PKK Kabupaten Bima Evaluasi Program Kerja Pengurus
Pembahasan KUA PPAS Terlambat, Pemkab Bima Berikan Penjelasan
Hadir di Selasa Menyapa Sanggar, Ketua TP-PKK dan Ketua GOW Kabupaten Bima Sampaikan Pesan
Berita ini 16 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 8 November 2025 - 05:46 WIB

Jum’at Khusu di Tambe-Bolo, Bupati dan Wabup Dukung Renovasi Masjid At-Taqwa

Sabtu, 8 November 2025 - 05:37 WIB

Launching HUT ke-26, DWP Kabupaten Bima Gelar Beragam Kegiatan

Jumat, 7 November 2025 - 15:11 WIB

Pasca Banjir Madapangga, Bupati dan Wabup Tinjau Lokasi Terdampak

Senin, 3 November 2025 - 17:37 WIB

Hadiri Rakor, Bupati Bima Paparkan RDTR Kecamatan Lambu

Minggu, 2 November 2025 - 08:24 WIB

Hadiri Wisuda Ke-21 STKIP Tamsis, Wabup H. Irfan Sampaikan Pesan

Berita Terbaru