Gelar Razia Malam Polsek Tanah Abang Amankan Dua Kendaraan Tak Lengkap Surat

- Jurnalis

Minggu, 13 April 2025 - 19:41 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PALI – Dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukumnya, Polsek Tanah Abang menggelar Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) berupa razia dan SOC (Street Operation Control) pada Sabtu malam, 12 April 2025.

Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Tanah Abang IPTU Arzuan, S.H. ini dimulai pukul 20.00 WIB dan menyasar berbagai bentuk gangguan keamanan seperti curas, curat, curanmor, premanisme, narkoba, minuman keras, senjata tajam, dan senjata api.

Sebelum razia dimulai, seluruh personel melaksanakan apel yang dipimpin oleh Kanit Reskrim IPDA Surya Dinata, S.Psi. Adapun personel yang terlibat antara lain AIPDA Sarwo Edi, S.H., BRIPKA Yudi Hariadi, BRIGPOL Septian Dhesca, serta BRIPDA Inola Rianda.

Dalam razia yang berlangsung hingga pukul 20.35 WIB tersebut, petugas berhasil mengamankan dua kendaraan tanpa kelengkapan surat, yaitu satu unit mobil Suzuki Carry dengan nomor polisi BG 8739 PS dan satu unit sepeda motor tanpa dokumen resmi. Selain itu, petugas juga memberikan teguran kepada sejumlah pengendara roda dua dan roda empat yang tidak membawa surat-surat kendaraan lengkap.

Baca Juga :  Dorong Peningkatan PAD Sektor Kelautan dan Perikanan, Plt Bupati Bima Dahlan Pimpin Rakor

Kapolsek Tanah Abang IPTU Arzuan, S.H. menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk keseriusan Polri dalam menjaga ketertiban dan kenyamanan masyarakat, khususnya di akhir pekan.

> “Kami ingin memberikan rasa aman kepada masyarakat, terutama pada malam Minggu di mana aktivitas masyarakat cenderung meningkat. Kami tindak tegas setiap pelanggaran yang berpotensi menimbulkan gangguan kamtibmas,” tegas IPTU Arzuan.

Baca Juga :  Dalam Rangka Menyambut HUT RI ke 77 tahun 17 Agustus 1945-2022 Ivo Ranggawulung RW 01 Mengger jadi juara volyy ball."

Ia juga menyampaikan pesan dari Kapolres PALI, AKBP Yunan Hotma Parulian Sirait, S.H., S.I.K., M.I.K. yang menekankan pentingnya kehadiran Polri di tengah masyarakat.

> “Kapolres PALI menegaskan bahwa kegiatan seperti ini akan terus digalakkan sebagai bentuk nyata pelayanan Polri kepada masyarakat. Beliau menekankan bahwa keamanan bukan hanya tugas polisi, melainkan tanggung jawab bersama. Namun Polri akan berada di garda terdepan,” ungkap IPTU Arzuan menyampaikan arahan Kapolres.

Situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Tanah Abang hingga saat ini dilaporkan masih dalam kondisi aman dan terkendali. Polsek Tanah Abang juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus bersinergi dalam menciptakan lingkungan yang aman, damai, dan bebas dari kejahatan.

Berita Terkait

Hadir untuk Masyarakat, Polres Aceh Tengah Terus Optimalkan Pelayanan dan Rekayasa Lalu Lintas di SPBU
Polsek Bebesen Terus Lakukan Pengaturan Arus Lalin di Tiga SPBU, Wujudkan Kelancaran dan Kenyamanan Masyarakat
Warga Desa Bewang Ucapkan Terima Kasih Yang Tak Terhingga Karna Air Sumur Bor Program TNI Manunggal Telah Di Nikmati Warga
Warga Desa Bewang Gembira Nikmat Air Sumur Bor Program TNI Manunggal
Sambang Desa, Babinsa Ajak Warga Bersama Wujudkan Wilayah Aman dan Kondusif
Jalin Komunikasi yang Baik, Babinsa Koramil 03/TG Komsos Dengan Warga
Satgas INDOBATT XIII-S Unifil Donasi Lebih Dari 2 Juta Liter Air Bersih Kepada Masyrakat Lebanon Selatan
Drag Bike 2025 Resmi Dibuka, Kapolres Aceh Tengah Dorong Generasi Muda Salurkan Bakat Otomotif Secara Positif
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 9 November 2025 - 16:13 WIB

Hadir untuk Masyarakat, Polres Aceh Tengah Terus Optimalkan Pelayanan dan Rekayasa Lalu Lintas di SPBU

Minggu, 9 November 2025 - 14:35 WIB

Polsek Bebesen Terus Lakukan Pengaturan Arus Lalin di Tiga SPBU, Wujudkan Kelancaran dan Kenyamanan Masyarakat

Minggu, 9 November 2025 - 10:55 WIB

Warga Desa Bewang Gembira Nikmat Air Sumur Bor Program TNI Manunggal

Minggu, 9 November 2025 - 09:21 WIB

Sambang Desa, Babinsa Ajak Warga Bersama Wujudkan Wilayah Aman dan Kondusif

Minggu, 9 November 2025 - 09:17 WIB

Jalin Komunikasi yang Baik, Babinsa Koramil 03/TG Komsos Dengan Warga

Berita Terbaru

Berita TNI Dan Polri

PERERAT NAVY BROTHERHOOD, KODAERAL III SAMBUT KEDATANGAN KAPAL SINGAPURA

Minggu, 9 Nov 2025 - 17:50 WIB