Jaga Kamtibmas Selama Bulan Suci Ramadan, Sat Samapta Polres PALI Gelar Patroli Perintis Presisi 

- Jurnalis

Selasa, 25 Maret 2025 - 15:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PALI – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) selama bulan suci Ramadan, Satuan Samapta Polres PALI yang dipimpin oleh Kasat Samapta AKP Hermanto, A.Md kembali menggelar Patroli Perintis Presisi pada Senin (24/03/2025).

Kegiatan patroli ini melibatkan AIPDA Wawan Agus Handoko, A.Md, BRIPDA Riza Andrean Putra, BRIPDA Muhammad Haidar Kurniawan, BRIPDA Aqil Julian Fadhil, dan BRIPDA M. Fariz, sesuai dengan Surat Perintah (Sprint) Patroli Nomor: Sprin / 07 / II / 2025 / SAMAPTA.

Patroli menyasar dua lokasi utama, yakni sekitaran Pom Bensin Simpang Tais dan Terminal, yang dinilai sebagai daerah rawan gangguan Kamtibmas, terutama di tengah meningkatnya aktivitas masyarakat menjelang berbuka puasa.

Baca Juga :  Kapolsek Hadiri Lokakarya Mini Lintas Sektor di Puskesmas Negeri Baru

Di sekitar Pom Bensin Simpang Tais, petugas memastikan situasi tetap aman dan kondusif, mengingat meningkatnya antrean kendaraan yang berpotensi menyebabkan kemacetan dan gangguan ketertiban.

Sementara di Terminal, patroli difokuskan pada antisipasi tindakan kriminal, seperti pencopetan dan premanisme, yang kerap terjadi di kawasan tersebut.

Kasat Samapta AKP Hermanto, A.Md menegaskan bahwa patroli ini dilakukan untuk memberikan rasa aman bagi masyarakat yang menjalankan ibadah Ramadan.

Baca Juga :  Babinsa Koramil 01/Bandar Tinjau Perkembangan Tanaman Padi

“Kami berupaya memastikan keamanan masyarakat, terutama di lokasi-lokasi yang rawan terjadi gangguan Kamtibmas. Patroli ini juga bertujuan untuk mencegah tindak kriminal serta menjaga ketertiban umum,” ujar AKP Hermanto.

Dengan adanya Patroli Perintis Presisi ini, diharapkan masyarakat dapat merasa lebih nyaman dalam beraktivitas selama bulan Ramadan.

Polisi juga mengimbau masyarakat untuk segera melapor jika menemukan hal-hal mencurigakan yang berpotensi mengganggu keamanan dan ketertiban.

Berita Terkait

Hadir untuk Masyarakat, Polres Aceh Tengah Terus Optimalkan Pelayanan dan Rekayasa Lalu Lintas di SPBU
Polsek Bebesen Terus Lakukan Pengaturan Arus Lalin di Tiga SPBU, Wujudkan Kelancaran dan Kenyamanan Masyarakat
Warga Desa Bewang Ucapkan Terima Kasih Yang Tak Terhingga Karna Air Sumur Bor Program TNI Manunggal Telah Di Nikmati Warga
Warga Desa Bewang Gembira Nikmat Air Sumur Bor Program TNI Manunggal
Sambang Desa, Babinsa Ajak Warga Bersama Wujudkan Wilayah Aman dan Kondusif
Jalin Komunikasi yang Baik, Babinsa Koramil 03/TG Komsos Dengan Warga
Satgas INDOBATT XIII-S Unifil Donasi Lebih Dari 2 Juta Liter Air Bersih Kepada Masyrakat Lebanon Selatan
Drag Bike 2025 Resmi Dibuka, Kapolres Aceh Tengah Dorong Generasi Muda Salurkan Bakat Otomotif Secara Positif
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 9 November 2025 - 16:13 WIB

Hadir untuk Masyarakat, Polres Aceh Tengah Terus Optimalkan Pelayanan dan Rekayasa Lalu Lintas di SPBU

Minggu, 9 November 2025 - 14:35 WIB

Polsek Bebesen Terus Lakukan Pengaturan Arus Lalin di Tiga SPBU, Wujudkan Kelancaran dan Kenyamanan Masyarakat

Minggu, 9 November 2025 - 11:02 WIB

Warga Desa Bewang Ucapkan Terima Kasih Yang Tak Terhingga Karna Air Sumur Bor Program TNI Manunggal Telah Di Nikmati Warga

Minggu, 9 November 2025 - 10:55 WIB

Warga Desa Bewang Gembira Nikmat Air Sumur Bor Program TNI Manunggal

Minggu, 9 November 2025 - 09:17 WIB

Jalin Komunikasi yang Baik, Babinsa Koramil 03/TG Komsos Dengan Warga

Berita Terbaru

Uncategorized

Warga Desa Bewang Gembira Nikmat Air Sumur Bor Program TNI Manunggal

Minggu, 9 Nov 2025 - 10:55 WIB