Polres PALI Gelar Apel Pasukan Operasi Ketupat Musi 2025, Pastikan Keamanan Mudik Lebaran

- Jurnalis

Kamis, 20 Maret 2025 - 16:22 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PALI, 20 Maret 2025 – Polres PALI menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Musi 2025 di Lapangan Mako Polres PALI, Kamis (20/3) pagi. Apel ini menjadi bagian dari persiapan pengamanan mudik serta perayaan Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriyah.

Kapolres PALI AKBP Khairu Nasrudin, S.I.K., M.H., memimpin langsung apel tersebut yang turut dihadiri oleh berbagai unsur terkait, termasuk jajaran TNI, Dinas Perhubungan, Satpol PP, Damkar, BPBD, serta para pejabat utama Polres PALI.

Dalam amanatnya, AKBP Khairu Nasrudin menegaskan bahwa Operasi Ketupat Musi 2025 bertujuan untuk menjamin keamanan dan kenyamanan masyarakat selama periode mudik Lebaran.

Baca Juga :  Bupati Way Kanan Hadiri Rapat Koordinasi Tahun 2022 Dan Sampaikan Kepada Jajaran Agar Tingkatkan Kedisiplinan 

“Operasi ini tidak hanya memastikan kesiapan personel dan sarana prasarana, tetapi juga memperkuat sinergisitas dengan seluruh pemangku kepentingan. Dengan koordinasi yang baik, kita pastikan arus mudik dan balik berjalan aman, tertib, dan lancar,” ujar AKBP Khairu Nasrudin.

Lebih lanjut, ia menyampaikan bahwa Operasi Ketupat 2025 akan berlangsung mulai 23 Maret hingga 8 April 2025 untuk delapan Polda prioritas, serta 26 Maret hingga 8 April 2025 untuk 28 Polda lainnya. Operasi ini mengusung tagline “Mudik Aman, Keluarga Nyaman”.

Selain pengamanan arus lalu lintas, Kapolres PALI juga menyoroti pentingnya stabilitas harga dan ketersediaan bahan pokok penting (Bapokting) serta bahan bakar minyak (BBM).

Baca Juga :  Pakar Hukum: Pentingnya Publikasi RUU KUHAP dan RUU Kejaksaan

“Kami akan terus memantau ketersediaan pasokan dan fluktuasi harga, serta memastikan distribusi berjalan lancar. Jika ditemukan praktik penimbunan, kami akan mengambil tindakan tegas sesuai hukum yang berlaku,” tegasnya.

Tak hanya itu, AKBP Khairu Nasrudin juga menekankan pentingnya strategi komunikasi publik dalam pelaksanaan Operasi Ketupat 2025.

“Masyarakat harus mendapatkan informasi yang jelas mengenai layanan kepolisian, rekayasa lalu lintas, serta pesan-pesan Kamtibmas agar perjalanan mereka lebih nyaman dan aman,” tambahnya.

Apel gelar pasukan ini berlangsung tertib dan lancar, menandakan kesiapan penuh jajaran Polres PALI dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama periode mudik Lebaran.

Berita Terkait

Anggota Satgas TMMD ke-126 Gelar Pengobatan dan Pengecekan Kesehatan Bagi Warga
Di Saat Hari Penutupan Satgas TMMD Reguler Ke,126,Ia Juga Adakan Bakti Pengobatan Gratis
Peduli Warga, Babinsa Bersama Masyarakat Pasang Teratak untuk Kegiatan Sosial
Perbarui Data Wilayah, Babinsa Komsos Dengan Aparatur Desa
Wakapolres Bener Meriah Pimpin Upacara Hari Pahlawan, Ajak Generasi Muda Menjadi Pahlawan Masa Kini
Warga Desa Kute Riyem Di Hari Penutupan TMMD reguler ke 126 Serbu Pasar Murah
Di Hari Penutupan TMMD reguler ke 126 Adakan Pasar Murah
Hadir untuk Masyarakat, Sat Lantas Polres Aceh Tengah Atur Lalu Lintas di SPBU
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 11 November 2025 - 14:17 WIB

Anggota Satgas TMMD ke-126 Gelar Pengobatan dan Pengecekan Kesehatan Bagi Warga

Selasa, 11 November 2025 - 09:23 WIB

Di Saat Hari Penutupan Satgas TMMD Reguler Ke,126,Ia Juga Adakan Bakti Pengobatan Gratis

Selasa, 11 November 2025 - 08:21 WIB

Peduli Warga, Babinsa Bersama Masyarakat Pasang Teratak untuk Kegiatan Sosial

Selasa, 11 November 2025 - 07:54 WIB

Perbarui Data Wilayah, Babinsa Komsos Dengan Aparatur Desa

Senin, 10 November 2025 - 18:26 WIB

Wakapolres Bener Meriah Pimpin Upacara Hari Pahlawan, Ajak Generasi Muda Menjadi Pahlawan Masa Kini

Berita Terbaru

Berita

Pemkab Lebak Matangkan Rencana Relokasi PKL Rangkasbitung

Selasa, 11 Nov 2025 - 19:46 WIB

Pemerintahan

Jajaran Pemkab Bima Gelar Upacara Hari Pahlawan

Selasa, 11 Nov 2025 - 19:14 WIB