Satlantas Polres PALI Gelar Operasi Keselamatan 2025, Fokus pada Edukasi dan Penindakan

- Jurnalis

Jumat, 14 Februari 2025 - 19:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PALI – Dalam rangka meningkatkan kesadaran dan keselamatan berlalu lintas,Satuan Lalu Lintas Polres Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) melaksanakan Operasi Keselamatan 2025 di Simpang Polres PALI, Jumat (14/2).

Kegiatan ini berlangsung sejak pukul 07.00 WIB hingga selesai,dengan agenda yang mengutamakan edukasi,sosialisasi, serta penindakan kepada pengendara yang melanggar aturan lalu lintas.

Edukasi dan Sosialisasi untuk Keselamatan Berkendara
Kegiatan diawali dengan kampanye keselamatan melalui himbauan kepada pengguna jalan.

Satlantas Polres PALI menyampaikan pesan-pesan penting terkait safety riding,termasuk pentingnya mengenakan helm bagi pengendara dan penumpang sepeda motor.

Selain itu, masyarakat juga diingatkan untuk selalu memprioritaskan keselamatan dan mematuhi aturan lalu lintas.

Kasat Lantas Polres PALI, AKP Teguh Hidayat,S.H.,menjelaskan bahwa operasi ini bertujuan membangun budaya tertib berlalu lintas di kalangan masyarakat.

Baca Juga :  SAKSI AHLI PROF.ASWANTO TIDAK ADA PELANGGARAN TSM DI PILKADA KAB SERANG PROV BANTEN

“Kami mengedepankan pendekatan edukatif melalui sosialisasi langsung di lapangan.Harapannya, pengendara dapat memahami bahwa tertib berlalu lintas adalah tanggung jawab bersama demi keselamatan semua pihak,”ujarnya.

Selain memberikan edukasi,Satlantas Polres PALI juga melakukan penindakan terhadap pengendara yang melanggar aturan.

Beberapa pelanggaran yang menjadi fokus penindakan dalam operasi ini meliputi:
1.Pengendara sepeda motor yang berboncengan lebih dari dua orang.
2.Penggunaan knalpot racing yang tidak sesuai standar.

“Penindakan kami lakukan secara tegas namun humanis,Ini semata-mata demi mencegah potensi kecelakaan dan menjaga kenyamanan pengguna jalan lainnya,”tambah AKP Teguh Hidayat, S.H.

Baca Juga :  KIP Aceh Timur Kembali Terima Kotak Surat Suara Tahap III untuk Tahun 2024

Kapolres PALI, AKBP Khairu Nasrudin, S.I.K., M.H., menyampaikan dukungannya terhadap Operasi Keselamatan 2025 ini.
Menurutnya, kegiatan ini sejalan dengan program prioritas Polri untuk menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcar Lantas).

“Keselamatan adalah hak setiap pengguna jalan. Oleh karena itu, Polres PALI berkomitmen untuk terus mengedukasi masyarakat sekaligus menindak tegas pelanggar yang berpotensi membahayakan diri sendiri maupun orang lain,” tegas AKBP Khairu Nasrudin, S.I.K., M.H.,kepada awak media ini.

Operasi Keselamatan 2025 ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat untuk lebih tertib dan bertanggung jawab dalam berlalu lintas.

“Sehingga angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas,dapat kita minimalisir di wilayah PALI.” pungkas AKP Teguh.

Berita Terkait

Satreskrim Polres Way Kanan Ringkus Diduga Pelaku Curi 2 Motor Kawasaki Ninja RR di Bakti Negara
Dukung Stabilisasi Harga Pangan, Polres Way Kanan Gelar GPM di Kampung Negeri Bumi Putera
Security Food MBG di Banjit, Sidokkes Polres Way Kanan Pastikan Menu Makanan Siap Disajikan
Akses Jalan Perkebunan Warga, Terbuka Lebar Di Lokasi TMMD Ke 126
Akses Jalan Perkebunan Warga, Terbuka Lebar Di Lokasi TMMD Ke 126
Jum’at Bersih, Babinsa Bersama Masyarakat Kerja Bakti Pembersihan Kanan Kiri Jalan Desa
Jum’at Bersih, Babinsa Bersama Masyarakat Kerja Bakti Pembersihan Kanan Kiri Jalan Desa
Koramil 03/TG Gelar Patroli Malam, Berikan Rasa Aman Masyarakat Saat Beraktivitas
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 17 Oktober 2025 - 13:22 WIB

Dukung Stabilisasi Harga Pangan, Polres Way Kanan Gelar GPM di Kampung Negeri Bumi Putera

Jumat, 17 Oktober 2025 - 13:20 WIB

Security Food MBG di Banjit, Sidokkes Polres Way Kanan Pastikan Menu Makanan Siap Disajikan

Jumat, 17 Oktober 2025 - 12:29 WIB

Akses Jalan Perkebunan Warga, Terbuka Lebar Di Lokasi TMMD Ke 126

Jumat, 17 Oktober 2025 - 12:00 WIB

Akses Jalan Perkebunan Warga, Terbuka Lebar Di Lokasi TMMD Ke 126

Jumat, 17 Oktober 2025 - 10:48 WIB

Jum’at Bersih, Babinsa Bersama Masyarakat Kerja Bakti Pembersihan Kanan Kiri Jalan Desa

Berita Terbaru