Satlantas Polres PALI Gelar Himbauan Keselamatan Penguna Jalan 

- Jurnalis

Selasa, 4 Februari 2025 - 12:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PALI – Satlantas Polres PALI kembali menggelar kegiatan himbauan keselamatan bagi pengguna jalan pada Selasa (04/02/2025) di Simpang Polres.

Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya tertib berlalu lintas serta mengutamakan keselamatan di jalan raya.

Kasat Lantas Polres PALI, AKP Teguh Hidayat, S.H., memimpin langsung kampanye Safety Riding, yang mencakup sosialisasi dan edukasi kepada pengendara.

Dalam kegiatan ini, petugas memberikan pemahaman tentang pentingnya menaati aturan lalu lintas, termasuk penggunaan helm bagi pengendara sepeda motor dan penumpangnya.

Baca Juga :  Berikan Rasa Aman, Babinsa Bersama Warga Gotong Royong Bersihkan Ranting pohon Kanan Kiri Jalan

Selain edukasi, petugas juga melakukan tindakan tegas terhadap pelanggaran yang berpotensi membahayakan keselamatan.

Adapun Beberapa pelanggaran yang ditindak antara lain:

– Pengendara yang berboncengan lebih dari dua orang (berbonceng tiga).

-Penggunaan knalpot racing yang tidak sesuai aturan dan mengganggu kenyamanan masyarakat.

AKP Teguh Hidayat menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polres PALI dalam menciptakan budaya tertib berlalu lintas di wilayahnya.

Baca Juga :  Koramil 04/PRG Laksanakan Patroli, Monitoring Pemukiman, Rumah Sekolah Hingga Perkantoran

“Kami berharap masyarakat semakin sadar akan pentingnya keselamatan berkendara, karena kepatuhan terhadap aturan lalu lintas dapat mencegah kecelakaan yang merugikan diri sendiri maupun orang lain,” ujarnya.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan para pengguna jalan lebih patuh terhadap aturan dan semakin peduli terhadap keselamatan berkendara.

Satlantas Polres PALI berkomitmen untuk terus melakukan edukasi dan penegakan hukum guna menciptakan lalu lintas yang aman dan tertib.

Berita Terkait

Kecelakaan Di Wih Pesam, Pengendara Sepeda Motor Meninggal Dunia Setelah Tabrakan Dengan Colt Diesel
Ngopi Bareng Warga, Kapolres Aceh Tengah Bangun Polisi yang Humanis dan Bersahabat
Polres Aceh Tengah Kembali Gelar Gerakan Pangan Murah, Door to Door Salurkan Beras SPHP untuk Warga
Kapolres Aceh Tengah Turun Kutip Sampah di Aliran Sungai Peusangan Bersama Komunitas dan Pemuda Gayo
Kasat Lantas Polres Bener Meriah IPTU Syafarudin Imbau Masyarakat Tertib Berlalu Lintas
Satgas TMMD Ke-126 Kodim 0106/Aceh Tengah Dampingi Kegiatan Posyandu di Desa Gelampang Gading Kecamatan Linge
Satgas TMMD ke-126 Kodim 0106/Aceh Tengah terus menunjukkan kepeduliannya terhadap kesehatan masyarakat di wilayah pedesaan
Proses Pengerjaan Terus Dilakukan, TMMD Ke 126, Membersihkan Pepohonan dari Jalur Penyiapan Jalan
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 16 Oktober 2025 - 20:45 WIB

Kecelakaan Di Wih Pesam, Pengendara Sepeda Motor Meninggal Dunia Setelah Tabrakan Dengan Colt Diesel

Kamis, 16 Oktober 2025 - 18:23 WIB

Ngopi Bareng Warga, Kapolres Aceh Tengah Bangun Polisi yang Humanis dan Bersahabat

Kamis, 16 Oktober 2025 - 18:19 WIB

Polres Aceh Tengah Kembali Gelar Gerakan Pangan Murah, Door to Door Salurkan Beras SPHP untuk Warga

Kamis, 16 Oktober 2025 - 18:14 WIB

Kapolres Aceh Tengah Turun Kutip Sampah di Aliran Sungai Peusangan Bersama Komunitas dan Pemuda Gayo

Kamis, 16 Oktober 2025 - 15:22 WIB

Kasat Lantas Polres Bener Meriah IPTU Syafarudin Imbau Masyarakat Tertib Berlalu Lintas

Berita Terbaru