Personel Polres Bener Meriah Laksanakan Sosialisasi Penerimaan Polri Bakomsus T.A 2025 di Wilayah Hukum Polres Bener Meriah.

- Jurnalis

Rabu, 6 November 2024 - 11:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Keizalinnews.Online|Redelong-:  Personel Polres Bener Meriah melaksanakan kegiatan sosialisasi penerimaan anggota Polri untuk jalur Bakomsus (Bintara Kompetensi Khusus) Tahun Anggaran (T.A) 2025. Kegiatan sosialisasi ini dilakukan di berbagai wilayah hukum Polres Bener Meriah dengan tujuan memberikan informasi yang tepat dan jelas mengenai prosedur, persyaratan, serta tahapan seleksi penerimaan Polri untuk calon anggota yang memiliki kompetensi khusus, Rabu, 6 November 2024.

Kapolres Bener Meriah, AKBP Tuschad Cipta Herdani, S.I.K., M.Med.Kom., melalui Kasi Humas Polres Bener Meriah Ipda Eriadi menyampaikan bahwa kegiatan sosialisasi ini merupakan langkah proaktif dari Polres Bener Meriah untuk memberi informasi kepada generasi muda yang berminat bergabung dengan institusi Polri melalui jalur khusus.

Baca Juga :  Jelang PPKM Level 3 Diberlakukan, Kapolres Imbau Masyarakat Tetap Dirumah Saja

“Kami ingin memberikan pemahaman yang komprehensif kepada masyarakat, terutama para pemuda, tentang kesempatan ini. Dengan adanya jalur Bakomsus, diharapkan calon peserta yang memiliki keahlian khusus dapat bergabung dan memberikan kontribusi sesuai kompetensinya,” ujar Kasi Humas.

Sosialisasi yang berlangsung di beberapa lokasi di wilayah Hukum Polres Bener Meriah ini disambut antusias oleh masyarakat, terutama para pemuda yang berminat untuk mengikuti proses seleksi. Dalam sosialisasi ini, petugas menjelaskan beberapa persyaratan utama, seperti usia, pendidikan, tinggi badan, serta kesehatan jasmani dan rohani.

Selain itu, disampaikan pula informasi tentang bidang-bidang kompetensi khusus yang dibutuhkan, seperti Bakomsus Peternakan, Pertanian, Perikanan, Kesehatan Masyarakat, dan Gizi.

Baca Juga :  Polsek Penukal Utara Ungkap Kasus Terduga Penganiayaan di Desa Kota Baru

Dengan adanya sosialisasi penerimaan Bakomsus ini, Polres Bener Meriah berharap dapat menjaring talenta terbaik yang memiliki kompetensi khusus untuk memperkuat sumber daya manusia pada institusi Polri.

“Polres Bener Meriah berkomitmen untuk selalu terbuka dan transparan dalam proses rekrutmen ini, agar tidak ada praktik yang menyimpang dan seluruh tahapan seleksi dapat dilalui dengan jujur dan adil,” tutup Kasi Humas.

“Siap mengabdi kepada bangsa dan negara? Klik link di bawah ini untuk mendaftar menjadi bagian dari Polri!”
https://penerimaan.polri.go.id/-:M,s

Berita Terkait

Kecelakaan Di Wih Pesam, Pengendara Sepeda Motor Meninggal Dunia Setelah Tabrakan Dengan Colt Diesel
Ngopi Bareng Warga, Kapolres Aceh Tengah Bangun Polisi yang Humanis dan Bersahabat
Polres Aceh Tengah Kembali Gelar Gerakan Pangan Murah, Door to Door Salurkan Beras SPHP untuk Warga
Kapolres Aceh Tengah Turun Kutip Sampah di Aliran Sungai Peusangan Bersama Komunitas dan Pemuda Gayo
Kasat Lantas Polres Bener Meriah IPTU Syafarudin Imbau Masyarakat Tertib Berlalu Lintas
Satgas TMMD Ke-126 Kodim 0106/Aceh Tengah Dampingi Kegiatan Posyandu di Desa Gelampang Gading Kecamatan Linge
Satgas TMMD ke-126 Kodim 0106/Aceh Tengah terus menunjukkan kepeduliannya terhadap kesehatan masyarakat di wilayah pedesaan
Proses Pengerjaan Terus Dilakukan, TMMD Ke 126, Membersihkan Pepohonan dari Jalur Penyiapan Jalan
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 16 Oktober 2025 - 20:45 WIB

Kecelakaan Di Wih Pesam, Pengendara Sepeda Motor Meninggal Dunia Setelah Tabrakan Dengan Colt Diesel

Kamis, 16 Oktober 2025 - 18:23 WIB

Ngopi Bareng Warga, Kapolres Aceh Tengah Bangun Polisi yang Humanis dan Bersahabat

Kamis, 16 Oktober 2025 - 18:19 WIB

Polres Aceh Tengah Kembali Gelar Gerakan Pangan Murah, Door to Door Salurkan Beras SPHP untuk Warga

Kamis, 16 Oktober 2025 - 18:14 WIB

Kapolres Aceh Tengah Turun Kutip Sampah di Aliran Sungai Peusangan Bersama Komunitas dan Pemuda Gayo

Kamis, 16 Oktober 2025 - 15:22 WIB

Kasat Lantas Polres Bener Meriah IPTU Syafarudin Imbau Masyarakat Tertib Berlalu Lintas

Berita Terbaru