Polres PALI Bersama Instansi Pemkab PALI Sidak Pasar Inpres Pendopo

- Jurnalis

Rabu, 23 Oktober 2024 - 10:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PALI – Polres PALI bersama instansi terkait mengadakan sidak pemantauan harga livebird (LB) di tingkat peternak dan daging ayam ras di tingkat konsumen di Pasar Impres, Kecamatan Talang Ubi, Kabupaten PALI. Pada Rabu, 23 Oktober 2024, pukul 08.45 WIB.

Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya menjaga stabilisasi pasokan dan harga di tingkat produsen dan konsumen, seiring harga livebird dan daging ayam ras yang berada di bawah Harga Acuan Pembelian (HAP).

Dalam kegiatan ini, hadir sejumlah pejabat daerah, di antaranya Kasat Intelkam Polres PALI AKP Suandi, Asisten II Pemkab PALI Rizal Pahlevi, Kapolsek Talang Ubi Kompol Rifan Wijaya, serta beberapa perwakilan OPD terkait.

Baca Juga :  Melalui Komsos, Babinsa Membangun Kedekatan dan Kebersamaan Dengan Masyarakat

Hasil pengecekan menunjukkan harga livebird dan daging ayam ras masing-masing berada pada kisaran Rp 35.000 per kilogram, baik di tingkat peternak maupun konsumen.

“Meskipun aktivitas pasar berjalan normal dengan peningkatan jumlah pembeli yang mulai memenuhi kebutuhan rumah tangga, terpantau adanya fluktuasi harga kebutuhan pokok lainnya seperti bawang dan cabai, yang diprediksi terus mengalami kenaikan,” Ujar Kapolsek Talang Ubi Kompol Rifan Wijaya ST yang mewakili Kapolres PALI AKBP Khairu Nasrudin S.I.K.,M.H

Kegiatan ini merespons surat edaran dari Badan Pangan Nasional terkait pemantauan harga livebird dan daging ayam ras di seluruh daerah.

Baca Juga :  *Bupati Aceh Timur Dampingi Kapolres Ziarah Makam Said Abu Bakar di Idi Rayeuk*

Pemerintah daerah juga mengantisipasi kemungkinan lonjakan harga akibat faktor cuaca dan keterbatasan stok bahan pokok.

Selain itu, upaya mencegah tindakan spekulasi dan penimbunan yang berpotensi mengganggu stabilitas ekonomi terus diprioritaskan.

Untuk menjaga ketertiban, Sat Samapta Polres PALI dan Polsek Talang Ubi telah ditugaskan melakukan patroli rutin di pusat keramaian dan pasar.

Langkah ini diharapkan mampu mengantisipasi gangguan keamanan dan ketertiban, serta menjaga stabilitas harga bahan pokok di wilayah Kabupaten PALI.

Berita Terkait

Kecelakaan Di Wih Pesam, Pengendara Sepeda Motor Meninggal Dunia Setelah Tabrakan Dengan Colt Diesel
Ngopi Bareng Warga, Kapolres Aceh Tengah Bangun Polisi yang Humanis dan Bersahabat
Polres Aceh Tengah Kembali Gelar Gerakan Pangan Murah, Door to Door Salurkan Beras SPHP untuk Warga
Kapolres Aceh Tengah Turun Kutip Sampah di Aliran Sungai Peusangan Bersama Komunitas dan Pemuda Gayo
Kasat Lantas Polres Bener Meriah IPTU Syafarudin Imbau Masyarakat Tertib Berlalu Lintas
Satgas TMMD Ke-126 Kodim 0106/Aceh Tengah Dampingi Kegiatan Posyandu di Desa Gelampang Gading Kecamatan Linge
Satgas TMMD ke-126 Kodim 0106/Aceh Tengah terus menunjukkan kepeduliannya terhadap kesehatan masyarakat di wilayah pedesaan
Proses Pengerjaan Terus Dilakukan, TMMD Ke 126, Membersihkan Pepohonan dari Jalur Penyiapan Jalan
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 16 Oktober 2025 - 20:45 WIB

Kecelakaan Di Wih Pesam, Pengendara Sepeda Motor Meninggal Dunia Setelah Tabrakan Dengan Colt Diesel

Kamis, 16 Oktober 2025 - 18:23 WIB

Ngopi Bareng Warga, Kapolres Aceh Tengah Bangun Polisi yang Humanis dan Bersahabat

Kamis, 16 Oktober 2025 - 18:19 WIB

Polres Aceh Tengah Kembali Gelar Gerakan Pangan Murah, Door to Door Salurkan Beras SPHP untuk Warga

Kamis, 16 Oktober 2025 - 15:22 WIB

Kasat Lantas Polres Bener Meriah IPTU Syafarudin Imbau Masyarakat Tertib Berlalu Lintas

Kamis, 16 Oktober 2025 - 15:06 WIB

Satgas TMMD Ke-126 Kodim 0106/Aceh Tengah Dampingi Kegiatan Posyandu di Desa Gelampang Gading Kecamatan Linge

Berita Terbaru