Kurang Dari Satu Jam, Polisi Amankan Terduga Pelaku Pencurian Sepeda Motor

- Jurnalis

Jumat, 18 Oktober 2024 - 11:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Keizalinnews.Online|REDELONG-: Sat Reskrim Polres Bener Meriah berhasil amankan terduga pelaku tindak pidana pencurian kurang dari satu jam di Kampung Pajar Harapan, Kecamatan Timang Gajah, Kabupaten Bener Meriah, Kamis, 17 Oktober 2024.

Kasi Humas Polres Bener Meriah mengungkapkan, kejadian berawal pada Kamis, 17 Oktober 2024 sekira pukul 14.20 Wib saat korban Murniati hendak pulang kerumahnya beralamat di Desa Pajar Harapan, Kecamatan Timang Gajah dan sesampainya dirumah melihat pintu depan rumah sudah terbuka. “Pelapor masuk ke dalam rumah untuk mengecek keadaan rumah dan ternyata 1 unit sepeda motor Nopol: BL-4383-QU, Merk : Honda atas nama Murniati (korban) yang diletakkan di ruang tamu sudah tidak ada lagi,” ungkap Eriadi, Jumat, 18 Oktober 2024.

Baca Juga :  Silaturahmi Pengusaha Tempat Hiburan, Hotel, Restaurant dan Cafe dengan Kapolres Metro dan Kasdim 0505/Jakarta Timur

Kemudian Eriadi melanjutkan, tak hanya sepeda motor, korban juga mengecek keadaan kamar dan ternyata kehilangan 1 unit laptop merk : Hp.

“Dari kejadian tersebut, korban melaporkan ke Polres Bener Meriah untuk proses hukum lebih lanjut,” kata Eriadi.

Baca Juga :  Lanal Simeulue Resmi Buka Masa Orientasi dan OJT Kepada 12 Prajurit Remaja

Selanjutnya, tidak tunggu lama, sekira pukul 14.30 Wib Sat Reskrim Polres Bener Meriah mendapatkan laporan dan langsung ke lokasi kejadian dan berhasil mengamankan terduga pelaku tindak pidana pencurian RB (24) di gubuk kebun kopi miliknya di Desa Pajar Harapan, Kecamatan Timang Gajah, Kabupaten Bener Meriah.

“Setelah mendapatkan laporan dari pelapor Murniati, petugas Kepolisian langsung bergegas ke lokasi kejadian dan berhasil mengamankan pelaku di gubuk kebun kopi miliknya di Desa Pajar Harapan,” kata Eriadi.”-M,s

Berita Terkait

Sat Samapta Polres Pidie Jaya Kawal MTQ Aceh XXXVII dengan Patroli Sepeda
Tuntas Sesuai Target, TMMD Ke-126 Kodim 1505/Tidore Bawa Senyum di Tengah Masyarakat
Perkuat Mitigasi Bencana, Personel Kodim 1710/Mimika Ikuti Apel Kesiapsiagaan Bencana Hidrometeorologi 2025
Kasum TNI Pimpin Taklimat Akhir Audit Ketaatan dan Kinerja Itjen TNI Periode IV TA 2025
TMMD ke-126 Kodim 1505/Tidore Resmi Ditutup Bukti Nyata TNI Hadir untuk Rakyat
Dandim 1710/Mimika Sambut Kedatangan Menkopolkam RI Saat Melaksanakan Kunjungan Kerja di Wilayah Kab. Mimika
Olahraga Bersama, Panglima TNI Ajak Prajurit dan PNS TNI Jalani Pola Hidup Sehat
KODAERAL III BERIKAN PEMBEKALAN KEPADA CPNS KEMENTERIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 7 November 2025 - 09:01 WIB

Sat Samapta Polres Pidie Jaya Kawal MTQ Aceh XXXVII dengan Patroli Sepeda

Kamis, 6 November 2025 - 22:39 WIB

Tuntas Sesuai Target, TMMD Ke-126 Kodim 1505/Tidore Bawa Senyum di Tengah Masyarakat

Kamis, 6 November 2025 - 22:25 WIB

Perkuat Mitigasi Bencana, Personel Kodim 1710/Mimika Ikuti Apel Kesiapsiagaan Bencana Hidrometeorologi 2025

Kamis, 6 November 2025 - 21:42 WIB

TMMD ke-126 Kodim 1505/Tidore Resmi Ditutup Bukti Nyata TNI Hadir untuk Rakyat

Kamis, 6 November 2025 - 21:27 WIB

Dandim 1710/Mimika Sambut Kedatangan Menkopolkam RI Saat Melaksanakan Kunjungan Kerja di Wilayah Kab. Mimika

Berita Terbaru