Pemkab Aceh Tengah Gelar Pawai Budaya Dalam Rangka HUT Ke-447 Kota Takengon

- Jurnalis

Kamis, 29 Februari 2024 - 15:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Keizalinnews.com|Takengon– Masih dalam suasana memeriahkan rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Takengon Ke-447, Pemerintah Kabupaten Aceh Tengah mengadakan Pawai Budaya yang diikuti oleh TK/sederajat, SD/sederajat, SMP/sederajat, hingga SMA/sederajat di wilayah Kabupaten Aceh Tengah.

 

Penjabat Bupati Aceh Tengah Ir. T. Mirzuan, MT beserta Pj. Ketua PKK Aceh Tengah Novita Mirzuan, menyaksikan langsung Pawai Budaya dalam rangka memeriahkan HUT Ke-447 Kota Takengon, di Halaman Setdakab Aceh Tengah, Senin (19/02/2024).

 

Hadir juga Para Unsur Pimpinan Daerah Kabupaten Aceh Tengah beserta istri, Para Kepala Perangkat Daerah Kabupaten Aceh beserta istri, serta juga disaksikan oleh ribuan masyarakat Aceh Tengah yang begitu antusias dalam memeriahkan pelaksanaan Pawai Budaya kali ini.

Baca Juga :  Babinsa Kembang Tanjong Bersama Warga Gotong Royong Bangun Jembatan Darurat Pasca Banjir

 

Dalam penyelenggaran pawai budaya mengedepankan konsep keberagaman etnis suku bangsa yang ada di Indonesia, mulai dari pakaian dan pernak-pernik Baju Kerawang Gayo, baju adat Aceh, Batak, Minang, Jawa, Sunda, Dayak, hingga pakaian adat etnis Cina.

 

Ditemui setelah selesainya pelaksanaan pawai budaya tersebut, Mirzuan menyampaikan apresiasinya kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi sekaligus menyukseskan pelaksanaan pawai budaya.

 

“terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi dalam pelaksanaan kegiatan ini, pawai budaya ini bukan hanya sebagai hiburan semata, tetapi juga sebagai upaya nyata untuk menjaga dan melestarikan identitas budaya dari masyarakat Gayo,” ucap Mirzuan.

 

Dengan diadakannya kegiatan seperti ini, dapat juga menjadi salah satu upaya dalam pelestarian dan pengembangan budaya yang menjadi identitas dan kebanggaan masyarakat Gayo.

Baca Juga :  Peduli Korban Banjir, Jurnalis Pidie Jaya Serahkan Bantuan Sembako Untuk Gampong Bayeun Aceh timur dan Aceh Utara

 

Melibatkan peserta yang merupakan peserta didik di AcehTengah, pawai budaya ini juga memberikan kesempatan bagi generasi muda untuk lebih mengenal dan mencintai warisan budaya para leluhur.

 

“kita melibatkan anak-anak kita sebagai peserta pawai budaya ini, yang secara tidak langsung dapat dijadikan wadah untuk mengenalkan budaya yang kita miliki kepada generasi muda saat ini,” katanya.

 

“tentu harapannya, kegiatan seperti ini dapat terus diadakan kedepannya dalam event-event tertentu, karena dapat mengekspose kekayaan budaya serta memupuk rasa kebersamaan dan kecintaan terhadap budaya lokal.” harap Mirzuan. (Indra G)

Berita Terkait

Momentum Hari Pahlawan Nasional: Forwatu Banten: Cari Pahlawan Untuk Ibu Rukiyah Yang Tinggal di Rumah Rusak Dekat Kantor Bupati Lebak
Polres Pidie Gelar Upacara Hari Pahlawan 2025
Direktorat Lalu Lintas Polda Sulsel Gelar Press Conference Bahas Dakgar, Lakalantas, ETLE, dan Balap Liar
Polres Pidie Jaya Gelar Upacara Hari Pahlawan, Kapolres Tekankan Teladan Perjuangan untuk Generasi Bangsa
Anggota Polsek Rangkasbitung Polres Lebak Patroli Dialogis Ke Pasar Rangkasbitung di Jalan Sunan Kalijaga
Polres Pidie Lakukan Monitoring Ketersediaan BBM di SPBU
Bakti Sosial Kementerian Imigrasi & Pemasyarakatan Bersama Yayasan Arridho Berdikari Sejati di Desa Adat Baduy, 1000 Paket dibagikan
Oknum Petugas Lapas Kelas IIA Khusus Gunung Sindur Diduga Peras Keluarga WBP Rp225 Juta, Langgar Hukum dan Etika ASN
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 10 November 2025 - 21:07 WIB

Momentum Hari Pahlawan Nasional: Forwatu Banten: Cari Pahlawan Untuk Ibu Rukiyah Yang Tinggal di Rumah Rusak Dekat Kantor Bupati Lebak

Senin, 10 November 2025 - 17:28 WIB

Polres Pidie Gelar Upacara Hari Pahlawan 2025

Senin, 10 November 2025 - 12:00 WIB

Direktorat Lalu Lintas Polda Sulsel Gelar Press Conference Bahas Dakgar, Lakalantas, ETLE, dan Balap Liar

Senin, 10 November 2025 - 09:37 WIB

Polres Pidie Jaya Gelar Upacara Hari Pahlawan, Kapolres Tekankan Teladan Perjuangan untuk Generasi Bangsa

Senin, 10 November 2025 - 09:27 WIB

Anggota Polsek Rangkasbitung Polres Lebak Patroli Dialogis Ke Pasar Rangkasbitung di Jalan Sunan Kalijaga

Berita Terbaru

Berita

Polres Pidie Gelar Upacara Hari Pahlawan 2025

Senin, 10 Nov 2025 - 17:28 WIB