Rayakan Kenaikan Pangkat Prajurit Yonbekang 2 Kostrad Gelar Acara Syukuran

- Jurnalis

Kamis, 5 Oktober 2023 - 11:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KeizalinNews.com Malang — Pada hari yang penuh kebahagiaan, Yonbekang 2 Kostrad menggelar acara syukuran untuk merayakan kenaikan pangkat sejumlah anggota yang telah menunjukkan dedikasi, loyalitas dan pengabdian yang luar biasa dalam melaksanakan tugas-tugasnya, bertempat di Lapangan Mayonbekang 2 Kostrad Malang. Selasa(03/10/2023).

Acara syukuran ini dihadiri oleh seluruh anggota Yonbekang 2 Kostrad, para Perwira, Bintara dan Tamtama serta Ibu” Persit Kartika Candra kirana Cabang XXVII Yonbekang 2 Kostrad.

Syukuran kenaikan pangkat ini dilaksanakan secara sederhana dan khidmat yang diawali dengan sambutan Wakil Komandan Batalyon, doa bersama kemudian dilaksanakan pemotongan tumpeng oleh Wadanyon dan diserahkan kepada prajurit termuda atas nama Pratu Ferdi Yuda dan Prajurit yang akan memasuki masa pensiun yaitu Peltu Wakib.

Baca Juga :  DANSESKOAL PIMPIN ACARA TRADISI PENYIRAMAN AIR KEMBANG KENAIKAN PRAJURIT DAN PNS DI LINGKUNGAN SESKOAL

Dalam acara syukuran tersebut Wadan menyampaikan agar perayaan syukuran kenaikan pangkat ini dapat dijadikan sebagai momentum untuk meningkatkan mawas diri, jati diri dan profesionalisme untuk menjawab tuntutan tugas ke depan yang makin berat dan kompleks, yang mana dibutuhkan mental dan fisik untuk tetap berlatih dan terus berlatih serta terus meningkatkan kedisiplinan, soliditas dan solidaritas keluarga besar Yonbekang 2 Kostrad demi kejayaan TNI, Bangsa dan Negara.

Baca Juga :  SAMBUT HUT JALASENASTRI KE-79, KETUA CABANG BS JALASENASTRI SESKOAL, YANG DALAM HAL INI DI WAKILI PENGURUS DAN ANGGOTA CABANG BS JALASENASTRI SESKOAL IKUTI DONOR DARAH

“Semoga ke depan bagi seluruh anggota Yonbekang 2 Kostrad dapat lebih maju berkiprah dalam mengemban tugas yang diberikan dan harapan kita bersama setiap personel dapat berhasil dalam segala aspek serta prajuritnya makin sukses dan berjaya dalam meraih apa yang dicita-citakan,” ujarnya.

(Hera)

(Sumber Penkostrad)

Berita Terkait

KODAERAL III GELAR DOA BERSAMA DALAM RANGKA PERINGATI HARI PAHLAWAN
JAGA SILATURAHMI, KOWAL KODAERAL III LAKSANAKAN PERTEMUAN RUTIN
Kodim 0614/Kota Cirebon Gelar Kegiatan KB Kesehatan di Kel. Argasunya
Kapolres Pidie Jaya Tinjau Pengamanan Sidang Pleno Dewan Hakim MTQ Aceh XXXVII di Aula Cot Trieng-I
Sat Samapta Polres Pidie Jaya Kawal MTQ Aceh XXXVII dengan Patroli Sepeda
Tuntas Sesuai Target, TMMD Ke-126 Kodim 1505/Tidore Bawa Senyum di Tengah Masyarakat
Perkuat Mitigasi Bencana, Personel Kodim 1710/Mimika Ikuti Apel Kesiapsiagaan Bencana Hidrometeorologi 2025
Kasum TNI Pimpin Taklimat Akhir Audit Ketaatan dan Kinerja Itjen TNI Periode IV TA 2025
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 7 November 2025 - 22:46 WIB

KODAERAL III GELAR DOA BERSAMA DALAM RANGKA PERINGATI HARI PAHLAWAN

Jumat, 7 November 2025 - 22:38 WIB

JAGA SILATURAHMI, KOWAL KODAERAL III LAKSANAKAN PERTEMUAN RUTIN

Jumat, 7 November 2025 - 21:16 WIB

Kodim 0614/Kota Cirebon Gelar Kegiatan KB Kesehatan di Kel. Argasunya

Jumat, 7 November 2025 - 17:19 WIB

Kapolres Pidie Jaya Tinjau Pengamanan Sidang Pleno Dewan Hakim MTQ Aceh XXXVII di Aula Cot Trieng-I

Jumat, 7 November 2025 - 09:01 WIB

Sat Samapta Polres Pidie Jaya Kawal MTQ Aceh XXXVII dengan Patroli Sepeda

Berita Terbaru