Pangdam Jaya Pimpin Upacara Pemberangkatan Kontingen Latma Safkar Indopura-35/2023 Ke Singapura

- Jurnalis

Sabtu, 19 Agustus 2023 - 22:43 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KeizalinNews.com Jakarta Timur — Upacara Pemberangkatan Kontingen Latma Safkar Indopura-35/2023 prajurit Batalyon Infanteri Mekanis 202/TM dipimpin langsung oleh Pangdam Jaya Mayjen TNI Mohamad Hasan di lapangan Jayakarta Makodam Jaya, Cililitan, Jakarta Timur, Jumat (18/8/2023).

Dalam sambutannya Pangdam Jaya sampaikan, bahwa latihan dan kerja sama militer yang akan dilaksanakan mempunyai nilai strategis bagi hubungan bilateral kedua negara Indonesia dan Singapura. Latihan bersama tersebut juga bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dan keterampilan militer dalam setiap operasi gabungan dengan negara lain.

“Setiap militer dalam suatu negara pasti memiliki perbedaan doktrin, teknik dan taktik bertempur, namun kondisi itu bukanlah suatu hambatan, justru menambah ilmu pengetahuan dan wawasan bagi peserta latihan. Oleh karena itu, manfaatkan kegiatan latihan bersama dan jaga hubungan kerjasama yang baik antara TNI AD dan Singapore Armed Force (SAF)“, pesan Pangdam.

Baca Juga :  Pangdivif 1 Kostrad Menerima Paparan Rencana Garis Besar (RGB) Latihan

Selanjutnya, Pangdam Jaya juga ingatkan jadikan kegiatan Latma Safkar Indopura ini sebagai wadah interaksi prajurit dalam membangun hubungan perorangan yang kuat sekaligus untuk menumbuhkan sikap saling percaya, saling mengerti dan saling menghargai antar kedua angkatan darat.

Akhiri sambutannya Pangdam Jaya kembali menekankan semangat dan motivasi kepada seluruh peserta Latma Safkar Indopura-35/2023 agar melaksanakan ketentuan aturan, prosedur dan pedoman latihan, hindari pelanggaran dan jaga soliditas antar kontingen, jaga faktor kesehatan, serta waspadai resiko kerugian personil dan materil.

Baca Juga :  LANTAMAL III TERUS SUNTIK VAKSIN WARGA DI BULAN RAMADHAN GUNA MENDUKUNG PROGRAM VAKSIN NASIONAL

Adapun yang diberangkatkan dalam kegiatan latihan militer bersama Indonesia Singapura sebanyak 75 personel, terdiri dari 68 personel dari Batalyon Mekanis 202/TM dan 7 personel dari satuan Kostrad.

Kegiatan pemberangkatan Latma Safkar Indopura 35/2023 juga dihadiri Kasdam Jaya, Irdam Jaya, Kapoksahli, Para Asisten Kasdam Jaya, jajaran Dansat/Kabalakdam Jaya dan para Danyon.

(Hera)

(Sumber Pendam Jaya)

Berita Terkait

PERERAT NAVY BROTHERHOOD, KODAERAL III SAMBUT KEDATANGAN KAPAL SINGAPURA
KODAERAL III GELAR DOA BERSAMA DALAM RANGKA PERINGATI HARI PAHLAWAN
JAGA SILATURAHMI, KOWAL KODAERAL III LAKSANAKAN PERTEMUAN RUTIN
Kodim 0614/Kota Cirebon Gelar Kegiatan KB Kesehatan di Kel. Argasunya
Kapolres Pidie Jaya Tinjau Pengamanan Sidang Pleno Dewan Hakim MTQ Aceh XXXVII di Aula Cot Trieng-I
Sat Samapta Polres Pidie Jaya Kawal MTQ Aceh XXXVII dengan Patroli Sepeda
Tuntas Sesuai Target, TMMD Ke-126 Kodim 1505/Tidore Bawa Senyum di Tengah Masyarakat
Perkuat Mitigasi Bencana, Personel Kodim 1710/Mimika Ikuti Apel Kesiapsiagaan Bencana Hidrometeorologi 2025
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 9 November 2025 - 17:50 WIB

PERERAT NAVY BROTHERHOOD, KODAERAL III SAMBUT KEDATANGAN KAPAL SINGAPURA

Jumat, 7 November 2025 - 22:46 WIB

KODAERAL III GELAR DOA BERSAMA DALAM RANGKA PERINGATI HARI PAHLAWAN

Jumat, 7 November 2025 - 22:38 WIB

JAGA SILATURAHMI, KOWAL KODAERAL III LAKSANAKAN PERTEMUAN RUTIN

Jumat, 7 November 2025 - 21:16 WIB

Kodim 0614/Kota Cirebon Gelar Kegiatan KB Kesehatan di Kel. Argasunya

Jumat, 7 November 2025 - 17:19 WIB

Kapolres Pidie Jaya Tinjau Pengamanan Sidang Pleno Dewan Hakim MTQ Aceh XXXVII di Aula Cot Trieng-I

Berita Terbaru

Berita TNI Dan Polri

PERERAT NAVY BROTHERHOOD, KODAERAL III SAMBUT KEDATANGAN KAPAL SINGAPURA

Minggu, 9 Nov 2025 - 17:50 WIB