Kodim 0614/Kota Cirebon Gelar Diklatsar Disiplin Kepada Serikat Pekerja BISS PT. Longrich Indonesia.

- Jurnalis

Minggu, 9 Juli 2023 - 21:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kodim 0614/Kota Cirebon Gelar Diklatsar Disiplin Kepada Serikat Pekerja BISS PT. Longrich Indonesia.

KOTA CIREBON, – Kodim 0614/Kota Cirebon menggelar kegiatan Diklatsar Disiplin terhadap Red Squad Serikat Pekerja BISS PT. Longrich Indonesia TA. 2023 yang dipimpin oleh Ketua Forum Serikat Pekerja Buruh Industri Sepatu Sandal (FSP BISS) Sdr. Fahmi Fauzi beserta anggotanya sejumlah 60 orang, selama 2 hari yang bertempat di wilayah Kel. Argasunya, Minggu ( 09/07/2023)

Kegiatan Pendidikan Latihan Dasar Kedisplinan (Diklatsar Disiplin) terhadap Serikat Pekerja PT. Longrich Indonesia secara resmi di buka oleh Dandim 0614/Kota Cirebon Letkol Inf Robil Syaifullah dan sebagai Penanggung jawab latihan oleh Pasiops Dim 0614/Kota Cirebon Kapten Arh Aep Saepudin Rusli bertempat di Blok Kopiluhur Kel. Argasunya Kec. Harjamukti Kota Cirebon yang di ikuti oleh 60 orang anggota Red Squad Serikat Pekerja Biss, (pada Sabtu, 08 Juli 2023) kemarin.

Adapun yang ikut hadir pada kegiatan tersebut diantaranya, Pelda Wawan (Ketua Tim Pelatih), Serka Idris (Batih Ops Dim 0614/Kota Cirebon), Sdr. Fahmi (ketua Umum FSP BISS), Ade Rahman Permana (Advokasi Hukum BISS Cirebon), Hendi Permana (Pengurus BISS Cirebon bidang Kesehatan), Faisal Wahidin (Perwakilan BISS Cianjur), serta seluruh Pendukung dan peserta Diklatsar Disiplin.

Baca Juga :  Aksi Peduli Kemanusiaan Dandim 0608/Cianjur Membuat Ananda Siti Terharu

Pada hari pertama kegiatan Diklatsar Disiplin melaksanakan kegiatan latihan Permildas (PBB, PPM), Bongkar Pasang Tenda, dan dilanjutkan kegiatan malam yaitu Caraka Malam.

Memasuki hari ke dua/hari terakhir Diklatsar Disiplin untuk Serikat Pekerja FSP BISS PT. Longrich Indonesia itu melaksanakan latihan Longmalap Outbond dan Kerja Bhakti yang bertempat di Masjid Nurul Ikhlas, Cadas Ngampar, Argasunya.

Setelah rangkaian kegiatan latihan Diklatsar Disiplin hari ke dua selesai selanjutnya di laksanakan Uapacara penutupan Latihan, sebagai inspektur Upacara pada acara Penutupan Diklatsar Disipilin dijabat oleh Komandan Kodim 0614/Kota Cirebon Letkol Inf Robil Syaifullah.

Pada sambutannya Dandim 0614/Kota Cirebon Letkol Inf Robil Syaifullah mengatakan, dirinya merasa bangga dengan para peserta latihan yang telah mampu menyelesaikan tahapan latihan dengan baik dan lancar. adapun kegiatan bertujuan untuk menumbuhkan jiwa korsa antar rekan dalam lingkungan pekerjaan dengan latar belakang yang berbeda-beda.

Baca Juga :  Kompolnas Apresiasi Polri Cegah Potensi Serangan Teror saat Libur Nataru 2024

” Kami merasa bangga dengan peserta latihan ini, dengan semangat mereka dapat menjalani latihan ini dengan baik dan aman,” tutur Dandim 0614/Kota Cirebon.

Selain menumbuhkan kekompakan melalui materi yang diberikan dalam latihan diharapkan mampu menumbuhkan jiwa kecintaan kepada NKRI,
Walaupun dalam waktu yang singkat telah mendapatkan bekal bagaimana bersikap dan bertingkah laku sesuai dengan kepribadian Bangsa dan berpartisipasi aktif dalam mengisi pembangunan Bangsa melalui karya yang dihasilkan memiliki kualitas, nilai jual dan mampu bersaing dengan produk dari luar negeri, “imbuhnya.”

Letkol Inf Robil Syaifullah berharap kegiatan ini akan berlanjut pada tahap berikutnya dan peserta gelombang 1 ini nanti dapat dilibatkan sebagai pelatih pada gelombang berikutnya.

Berita Terkait

KODAERAL III GELAR DOA BERSAMA DALAM RANGKA PERINGATI HARI PAHLAWAN
JAGA SILATURAHMI, KOWAL KODAERAL III LAKSANAKAN PERTEMUAN RUTIN
Kodim 0614/Kota Cirebon Gelar Kegiatan KB Kesehatan di Kel. Argasunya
Kapolres Pidie Jaya Tinjau Pengamanan Sidang Pleno Dewan Hakim MTQ Aceh XXXVII di Aula Cot Trieng-I
Sat Samapta Polres Pidie Jaya Kawal MTQ Aceh XXXVII dengan Patroli Sepeda
Tuntas Sesuai Target, TMMD Ke-126 Kodim 1505/Tidore Bawa Senyum di Tengah Masyarakat
Perkuat Mitigasi Bencana, Personel Kodim 1710/Mimika Ikuti Apel Kesiapsiagaan Bencana Hidrometeorologi 2025
Kasum TNI Pimpin Taklimat Akhir Audit Ketaatan dan Kinerja Itjen TNI Periode IV TA 2025
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 7 November 2025 - 22:46 WIB

KODAERAL III GELAR DOA BERSAMA DALAM RANGKA PERINGATI HARI PAHLAWAN

Jumat, 7 November 2025 - 22:38 WIB

JAGA SILATURAHMI, KOWAL KODAERAL III LAKSANAKAN PERTEMUAN RUTIN

Jumat, 7 November 2025 - 21:16 WIB

Kodim 0614/Kota Cirebon Gelar Kegiatan KB Kesehatan di Kel. Argasunya

Jumat, 7 November 2025 - 17:19 WIB

Kapolres Pidie Jaya Tinjau Pengamanan Sidang Pleno Dewan Hakim MTQ Aceh XXXVII di Aula Cot Trieng-I

Jumat, 7 November 2025 - 09:01 WIB

Sat Samapta Polres Pidie Jaya Kawal MTQ Aceh XXXVII dengan Patroli Sepeda

Berita Terbaru