Jaga Stock Darah Di RSPAD, Kodim 0510/Trs Gelar Donor Darah

- Jurnalis

Jumat, 3 September 2021 - 15:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KeizalinNews.com Tigaraksa — Pandemi masih melanda berbagai wilayah di Indonesia dan semakin minimnya persediaan donor darah untuk penanganan para pasien Covid-19 di RSPAD, Kodim 0510/Trs, Korem 052/Wkr melaksanakan kegiatan donor darah.

Kegiatan sosial ini dilaksanakan di Makodim Kompleks Pemda Kabupaten Tigaraksa Jl. Atiek Soewardi, Kel Kadu Agung Kec. Tigaraksa Kab. Tangerang, Jumat (03/09/2021).

Dipimpin langsung dr. Dentiaema dari RSPAD Gatot Subroto dengan penanggung jawab Dandim 0510/Trs Letkol Inf. Bangun I.E Siregar S.H., M.I. Pol, kegiatan donor darah diikuti 66 orang, dimana 31 anggota Kodim 0510/Trs 1(satu) PNS, 28 anggota Persit dan 6 anggota KBT.

Untuk pelaksanaan donor darah, RSPAD menurunkan tim Donor Darah 5 orang yang dipimpin oleh dr. Denti Ama.

Dilokasi kegiatan terlihat hadir, Mayor Arh I Wayan Kariana Kasdim 0510/Trs, Kapten Inf Dwi Saputro Pasiops Kodim 0510/Trs, Lettu Inf Ali Maskuri Pasi Intel Kodim 0510/Trs, dan Letda Inf Darmanto Pa Sandi Kodim 0510/Trs.

Baca Juga :  KORAMIL 1714-01/MULIA MELAKSANAKAN KEGIATAN MEMBANTU MASYARAKAT MENANAM BIBIT SAYURAN DI KAMPUNG JIGINIKIME DISTRIK WANDIGOBAK.

Dari pelaksanaan donor darah itu, terkumpul sebanyak 49 kantong darah dengan rincian: 18 kantong Gol Darah “A” ; 15 kantong Gol Darah “B” ; 2 kantong Gol Darah “AB” dan 14 kantong Gol Darah “O”.

Dandim 0510/Trs Letkol Inf Bangun IE Siregar yang disampaikan oleh Kasdim 0510/Trs Mayor Arh I Wayan Kariana bahwa pelaksanaan donor darah merupakan kegiatan rutin Kodim 0510/Trs untuk menjaga persediaan darah RSPAD Gatot Soebroto terlebih di tengah pandemi covid-19.

Dijelaskan Kasdim bahwa kegiatan ini adalah aksi solidaritas kemanusiaan terhadap sesama serta merupakan wujud kepedulian TNI AD terhadap masyarakat.

“Kita ketahui bahwa dimasa pandemi, tingkat kebutuhan darah sangat tinggi, jadi perlu dijaga stock darah agar terjadi keseimbangan antara kebutuhan darah dengan jumlah stock darah.” jelas Kasdim.

Baca Juga :  TNI AL, Danlanal Bintan Apresiasi Kegiatan Menembak Bersama Forkopimda Di Yonif 10 MAR/SBY

Menurut Mayor Arh I Wayan Kariana, donor darah ini menjadi sarana untuk saling peduli bagi sesama karena melalui donor darah, kita memberikan harapan bagi masyarakat yang membutuhkan transfusi darah.

“Semoga dengan adanya kegiatan donor darah ini membantu persediaan stock darah di RSPAD Gatot Subroto, dan dapat menolong masyarakat yang membutuhkan darah di masa krisis pandemi ini.
Selain itu, pendonor darah juga terjaga kesehatannya.” Ungkap orang nomor 2 dijajaran Kodim 0510/Trs itu.

Tidak hanya itu, Kasdim juga menekankan kepada seluruh pendonor tetap mematuhi protokol kesehatan dan menerapkan 3M. Ini bagian upaya mensosialisasikan himbauan dan mendukung kebijakan pemerintah dalam mengatasi penularan Covid-19.” pungkasnya.

(Hera)

(Sumber Kodim 0510/Trs)

Berita Terkait

KODAERAL III GELAR DOA BERSAMA DALAM RANGKA PERINGATI HARI PAHLAWAN
JAGA SILATURAHMI, KOWAL KODAERAL III LAKSANAKAN PERTEMUAN RUTIN
Kodim 0614/Kota Cirebon Gelar Kegiatan KB Kesehatan di Kel. Argasunya
Kapolres Pidie Jaya Tinjau Pengamanan Sidang Pleno Dewan Hakim MTQ Aceh XXXVII di Aula Cot Trieng-I
Sat Samapta Polres Pidie Jaya Kawal MTQ Aceh XXXVII dengan Patroli Sepeda
Tuntas Sesuai Target, TMMD Ke-126 Kodim 1505/Tidore Bawa Senyum di Tengah Masyarakat
Perkuat Mitigasi Bencana, Personel Kodim 1710/Mimika Ikuti Apel Kesiapsiagaan Bencana Hidrometeorologi 2025
Kasum TNI Pimpin Taklimat Akhir Audit Ketaatan dan Kinerja Itjen TNI Periode IV TA 2025
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 7 November 2025 - 22:46 WIB

KODAERAL III GELAR DOA BERSAMA DALAM RANGKA PERINGATI HARI PAHLAWAN

Jumat, 7 November 2025 - 22:38 WIB

JAGA SILATURAHMI, KOWAL KODAERAL III LAKSANAKAN PERTEMUAN RUTIN

Jumat, 7 November 2025 - 21:16 WIB

Kodim 0614/Kota Cirebon Gelar Kegiatan KB Kesehatan di Kel. Argasunya

Jumat, 7 November 2025 - 17:19 WIB

Kapolres Pidie Jaya Tinjau Pengamanan Sidang Pleno Dewan Hakim MTQ Aceh XXXVII di Aula Cot Trieng-I

Jumat, 7 November 2025 - 09:01 WIB

Sat Samapta Polres Pidie Jaya Kawal MTQ Aceh XXXVII dengan Patroli Sepeda

Berita Terbaru

Uncategorized

Warga Desa Bewang Gembira Nikmat Air Sumur Bor Program TNI Manunggal

Minggu, 9 Nov 2025 - 10:55 WIB