Bupati Aceh Tengah Shabela Abu Bakar Terima Tim Pansus DPR Aceh

- Jurnalis

Selasa, 10 Agustus 2021 - 11:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Keizalinnews.com |Takengon- Bupati Aceh Tengah Drs. Shabela Abubakar terima kunjungan kerja Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) dalam rangka pengawasan tindak lanjut Laporan Hasil Pemeriksaan BPK RI atas laporan keuangan Pemerintah Aceh Tahun Anggaran 2020, berlangsung di kediaman dinas Pendopo Bupati Aceh Tengah, pada Selasa (10/08/2021).

 

Dengan tetap berpedoman pada protokol kesehatan guna mencegah penyebaran wabah Covid-19, Anggota DPRA asal Daerah Pemilihan IV itu melalui Koordinator Tim Bardan Sahidi (PKS).

 

Menyampaikan pada Bupati kunjungan tersebut dalam rangka Pengawasan tindak lanjut LHP BPK RI atas Laporan Keuangan Pemerintah Aceh Tahun Anggaran 2020.

 

“Kehadiran TIM Pansus ini untuk menindaklanjuti laporan hasil pemeriksaan BPK, selanjutnya meminta informasi dan masukan dari Bapak Bupati, sebagai bahan evaluasi kami, dalam menjalankan tugas berkenaan dengan fungsi DPR dalam hal legislasi, penganggaran dan pengawasan.” ujarnya.

 

Tim yang terdiri dari Muhammad Ridwan (PDIP), Salihin (PKB), Bardan Sahidi (PKS) dan Taufik (Gerindra) tersebut akan turun selama 3 hari ke depan dengan fokus pantauan pada 13 OPD terkait, jelas Anggota DPRA asal partai PKS itu lebih lanjut.

Baca Juga :  Patut di Apresiasi, Satuan Reserse Narkoba Polres Kolaka Utara Berhasil Tangkap Tiga Kurir Sabu Setengah Kilo Gram

 

Menanggapi hal tersebut, Bupati Shabela Abubakar mengatakan secara pribadi dan atas nama pimpinan daerah, dirinya menyambut baik kunjungan kerja dari Tim pansus ke Kabupaten yang berada di Daerah Pemilihan Aceh IV ini.

 

Dalam kesempatan tersebut, Shabela berharap melalui kunjungan kerja Tim DPR Aceh ini, dapat meningkatkan silaturrahmi dan saling berbagi informasi antar pemerintah Provinsi dan Kabupaten untuk mengevaluasi kegiatan-kegiatan pembangunan yang dilakukan.

 

“Salah satu yang menjadi pusat perhatian kami saat ini, adalah pembangunan Rumah Sakit Regional Pegasing, saya mendukung sepenuhnya percepatan pembangunan Rumah Sakit tersebut,” ulas Bupati.

 

“Apalagi dalam situasi Covid ini, kami juga terus berupaya sebisanya untuk menyediakan fasilitas yang layak bagi masyarakat, dengan memanfaatkan Rumah Sakit tersebut, namun sepertinya masih ada juga masyarakat yang lebih memilih untuk isoman di rumah sendiri, mungkin karena melihat bangunan Rumah Sakit yang tidak kunjung rampung itu juga sebagai faktornya”, ungkapnya.

Baca Juga :  Batalyon Brimob Polda Aceh Gelar Apel Pasukan Pengamanan PUSS Dipimpin Kapolres Pidie Jaya

 

Lebih lanjut menurut Shabela, selama ini banyak program dan kegiatan yang dilakukan oleh Pemerintah Provinsi yang tidak terkoordinasi dengan baik dengan Pemerintah di Kabupaten.

 

“Saat ini memang masih ada beberapa kendala dalam menjalankan pekerjaan, minsalnya untuk penggunaan dana Silpa nanti, kami harapkan untuk dapat kita manfaatkan bersama, jangan dikembalikan, terkait sistemnya bagaimana, tentu dapat kita rembukkan lagi secara bersama,” harap orang Nomor 1 di Kabupaten Aceh Tengah itu.

 

Bupati Shabela juga, menitipkan pesan pada TIM Pansus, agar dapat lebih memperhatikan dan merekomendasi percepatan pembangunan di daerah Aceh Tengah.

 

“Kiranya masih banyak pembangunan yang butuh perhatian, untuk dapat segera kita realisasikan, sebagai upaya kita bersama, menjadikan Aceh Tengah lebih baik dan maju lagi pada masa yang akan datang,” pungkas Bupati Shabela Abubakar. (Dio)

Berita Terkait

Direktorat Lalu Lintas Polda Sulsel Gelar Press Conference Bahas Dakgar, Lakalantas, ETLE, dan Balap Liar
Polres Pidie Jaya Gelar Upacara Hari Pahlawan, Kapolres Tekankan Teladan Perjuangan untuk Generasi Bangsa
Anggota Polsek Rangkasbitung Polres Lebak Patroli Dialogis Ke Pasar Rangkasbitung di Jalan Sunan Kalijaga
Polres Pidie Lakukan Monitoring Ketersediaan BBM di SPBU
Bakti Sosial Kementerian Imigrasi & Pemasyarakatan Bersama Yayasan Arridho Berdikari Sejati di Desa Adat Baduy, 1000 Paket dibagikan
Oknum Petugas Lapas Kelas IIA Khusus Gunung Sindur Diduga Peras Keluarga WBP Rp225 Juta, Langgar Hukum dan Etika ASN
Warga Tapak Kuda Ucap Syukur Usai PN Kendari Tetapkan Putusan Sengketa Tapak Kuda Non- Eksekutabel, Tidak Dapat Dilaksanakan
BNN DAN POLRI GEREBEK KAMPUNG AMBON
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 10 November 2025 - 12:00 WIB

Direktorat Lalu Lintas Polda Sulsel Gelar Press Conference Bahas Dakgar, Lakalantas, ETLE, dan Balap Liar

Senin, 10 November 2025 - 09:37 WIB

Polres Pidie Jaya Gelar Upacara Hari Pahlawan, Kapolres Tekankan Teladan Perjuangan untuk Generasi Bangsa

Senin, 10 November 2025 - 09:27 WIB

Anggota Polsek Rangkasbitung Polres Lebak Patroli Dialogis Ke Pasar Rangkasbitung di Jalan Sunan Kalijaga

Senin, 10 November 2025 - 05:52 WIB

Polres Pidie Lakukan Monitoring Ketersediaan BBM di SPBU

Minggu, 9 November 2025 - 08:56 WIB

Bakti Sosial Kementerian Imigrasi & Pemasyarakatan Bersama Yayasan Arridho Berdikari Sejati di Desa Adat Baduy, 1000 Paket dibagikan

Berita Terbaru

Berita TNI Dan Polri

TELADANI PATRIOTISME, KODAERAL III GELAR UPACARA HARI PAHLAWAN

Senin, 10 Nov 2025 - 16:22 WIB

Uncategorized

Di Hari Penutupan TMMD reguler ke 126 Adakan Pasar Murah

Senin, 10 Nov 2025 - 15:42 WIB