Pj Ketua TP PKK Aceh Tengah, Sorot Perencanaan Sehat Dan Lingkungan Hidup Di Tanoh Depet 

- Jurnalis

Kamis, 15 Juni 2023 - 22:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Keizalinnews.com|Takengon– Dampingi Penjabat Bupati Aceh Tengah, Ir. T Mirzuan. MT, Pj. Ketua TP PKK Aceh Tengah Novita beserta jajaran anggota tim pengerak PKK Aceh Tengah kembali kunjungi Kampung Terjauh dari Pusat Ibu Kota Kabupaten Aceh Tengah.

 

Kampung Tanoh Depet dan Kampung Depet Indah Kecamatan Celala adalah sasaran kunjungan Pj. Bupati Aceh Tengah dan Istri, beserta jajaran Pimpinan OPD Kabupaten dan Anggota Tim Pengerak PKK Kabupaten pada kesempatan yang bertepatan dengan hari perdana masuk kerja usai libur Idul Fitri 1444 H, Rabu (26/04/2023).

 

Setibanya, rombongan yang hadir dalam rangka Bakti Sosial Hut Otda ke 27 yang dirangkai dengan pelayanan kesehatan dasar bergerak, dan penurunan stunting, AKI/AKB, TBC Paru dan peningkatan cakupan imunisasi serta pengendalian penyakit tidak menular (PTM) Dinas Kesehatan Aceh Tengah tahun 2023, serta penyuluhan Program TP PKK tersebut disambut masyarakat setempat dengan prosesi tepung tawar (peusijuk) dan pengalungan bunga kepada Pj. Bupati Aceh Tengah dan Pj. Ketua TP PKK Aceh Tengah.

Baca Juga :  Wakapolda Sulsel Gelar Jumat Curhat Di Pelabuhan Paotere, Warga Keluhkan Nelayan Cantrang

 

Dalam kesempatan tersebut, Pj. Ketua TP PKK Aceh Tengah Novita, menyampaikan, kegiatan tersebut sebagai langkah optimalisasi kegiatan dan pelayan kesehatan serta penyuluhan program TP PKK khususnya preoritas pokja IV, terkait perencanaan sehat dan pelestarian lingkungan hidup.

 

“Kita akan terus berupaya dalam meningkatkan jangkauan dan mutu pelayanan kesehatan terhadap masyarakat daerah terpencil/sangat terpencil,” Ulas Pj Ketua TP PKK Novita.

 

Istri Pj Bupati Aceh Tengah tersebut, juga mengharapkan, peran serta masyarakat semakin meningkat agar lebih mudah mendapatkan pelayanan kesehatan.

Baca Juga :  HARTmonie Bazar Ramadhan dan HARTmonie Painting Exhibition100x100 di Harmonie Exchange 11 April - 7 Juni

 

“Dengan terlaksananya kegiatan seperti ini, maka upaya peningkatan derajat kesehatan masyarakat dapat dilaksanakan secara optimal,” Pungkas nya.

 

Dalam kesempatan yang sama, Penjabat Bupati Aceh Tengah, Ir. T Mirzuan. MT, serta Pj. Ketua TP PKK Aceh Tengah Novita, menyerahkan piagam penghargaan bagi Kampung Tanoh Depet dan Kampung Depet Indah Kecamatan Celala yang telah berhasil menangani stunting hingga zero kasus berdasarkan data pada bulan Februari 2023 lalu.

 

Selanjutnya, Pj. Ketua TP PKK Aceh Tengah, juga berkesempatan menyaksikan langsung pelayanan kesehatan bagi masyarakat yang berada di wilayah berbatasan langsung dengan Kabupaten tetangga Nagan Raya itu. (Dio)

Berita Terkait

Kepemimpinan Humanis! Kasat Lantas Brebes dan Baursim Satpas Brebes Borong Simpati Ojol Lewat Bansos dan Pelayanan SIM Tanpa Ribet”
Polres Pidie Jaya Gelar Jumat Berkah dan Sosialisasi UU Lalu Lintas di Dua Lokasi Berbeda
Diskusi Kebangsaan di Kembang Tanjong: Muspika, KPA, Geuchik dan Tokoh Pemuda Komit Merawat Damai Menuju Aceh Meusyeuhu
Diduga Gudang Pengoplosan BBM Ilegal Di Lamsel Bebas Beraktivitas
Polres Cirebon Kota Gelar Lat Pra Ops Zebra Lodaya 2025, Siapkan Personel dan Strategi untuk Kamseltibcarlantas
KISRUH PAW DPRD KONAWE: DPC partai Gerindra Tegaskan, Tidak Mengetahui Surat DPP Terkait Pemberhentian Almarhum H. Rustam
Polres Pidie Jaya Fasilitasi Problem Solving di Meurah Dua, Warga Sepakat Berdamai
Lapas Rangkasbitung Terima Bibit Padi Gogo dari Dinas Pertanian Lebak
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 14 November 2025 - 16:24 WIB

Kepemimpinan Humanis! Kasat Lantas Brebes dan Baursim Satpas Brebes Borong Simpati Ojol Lewat Bansos dan Pelayanan SIM Tanpa Ribet”

Jumat, 14 November 2025 - 16:10 WIB

Polres Pidie Jaya Gelar Jumat Berkah dan Sosialisasi UU Lalu Lintas di Dua Lokasi Berbeda

Jumat, 14 November 2025 - 15:15 WIB

Diskusi Kebangsaan di Kembang Tanjong: Muspika, KPA, Geuchik dan Tokoh Pemuda Komit Merawat Damai Menuju Aceh Meusyeuhu

Jumat, 14 November 2025 - 14:11 WIB

Diduga Gudang Pengoplosan BBM Ilegal Di Lamsel Bebas Beraktivitas

Jumat, 14 November 2025 - 12:23 WIB

Polres Cirebon Kota Gelar Lat Pra Ops Zebra Lodaya 2025, Siapkan Personel dan Strategi untuk Kamseltibcarlantas

Berita Terbaru