KOMANDAN LANTAMAL III JAKARTA MENGHADIRI KUNJUNGAN KASAL MENINJAU KESIAPAN PEMBERANGKATAN BANTUAN KEMANUSIAAN KE MESIR

- Jurnalis

Kamis, 18 Januari 2024 - 20:43 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KeizalinNews.com Jakarta — Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) III Jakarta Brigjen TNI (Mar) Harry Indarto, S.E., M.M. menghadiri kunjungan Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, S.E., M.M., M.T.r.Opsla. dalam rangka meninjau kesiapan pemberangkatan bantuan kemanusiaan ke Mesir didampingi Panglima Komando Armada (Pangkoarmada) RI Laksdya TNI Heru Kusmanto, S.E., M.M. dan Pangkoarmada I Laksda TNI Achmad Wibisono, S.E., CHRMP bertempat di lapangan M. Silam Mako Kolinlamil, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Rabu (17/01/2024).

Kasal pada saat melaksanakan peninjauan mengatakan “Tujuan dari pengecekan kesiapan pasukan dan material ini adalah untuk memastikan kesiapan dan kelengkapan seluruh prajurit Jalasena dan material yang terlibat dalam pemberangkatan bantuan kemanusiaan ke Mesir sebelum melaksanakan pelayaran pada hari Kamis tanggal 18 Januari 2024 yang dilepas oleh Menteri Pertahanan Prabowo Subianto. Menjadi kehormatan bagi bangsa Indonesia dapat membantu warga Palestina sebagai wujud komitmen pemerintah Indonesia terhadap nilai-nilai kemanusiaan dengan menyalurkan bantuan kemanusiaan berupa makanan, obat-obatan dan perlengkapan medis. Pengiriman bantuan kemanusiaan ini juga merupakan langkah strategis untuk mendukung upaya perdamaian antara Israel dan Palestina”.

Baca Juga :  Polres Pidie Jaya Gelar Zikir dan Doa Bersama dengan GP Ansor, Santuni Anak Yatim untuk Indonesia Damai

Selanjutnya Kasal menjelaskan “Aksi kemanusiaan ini sebagai wujud nyata dari solidaritas bangsa Indonesia terhadap warga Palestina yang sedang menghadapi tantangan berat akibat konflik. Pengiriman bantuan kemanusiaan bagi warga Palestina dalam bentuk apapun merupakan upaya konkret dari pemerintah Indonesia untuk senantiasa menolong masyarakat sipil terlebih banyak rumah sakit di Gaza yang hancur akibat serangan Israel. Saya berharap kepada seluruh prajurit yang terlibat dalam kegiatan kemanusiaan ini, bekerja dengan tulus dan ikhlas, tetap jaga kesehatan dan utamakan keamanan personel dan material. Dengan demikian seluruh tugas dapat dilaksanakan dengan baik, lancar dan aman serta bisa kembali ke tanah air dengan selamat”.

Baca Juga :  Polres Lhokseumawe Gelar Ujian Bela Diri, Tingkatkan Kesiapan Fisik dan Mental Anggota

(Hera)

(Sumber Dispen Lantamal III Jakarta)

Berita Terkait

Polres Pidie Jaya Tangkap Dua Pelaku Pencurian di Meureudu
KODAERAL III LEPAS KEBERANGKATAN KAPAL LATIH ANGKATAN LAUT SINGAPURA
PERKUAT STABILITAS KEAMANAN KAWASAN, KODAERAL III TERIMA CC DELEGASI RSN
Kapolres Pidie Jaya Buka Seleksi Duta Pelajar Kamtibmas 2025 di Aula PLHUT, Wujud Sinergi Polri dan Dunia Pendidikan
Dandim 1710/Mimika Hadiri Bapenda Fun Run 2025, Wujudkan Semangat Sehat dan Sadar Pajak
Wapang TNI Tinjau Yonif TP 899/BSG dan Pembangunan Koperasi Merah Putih di Wilayah Kodam Jaya
Kapolres Pidie Jaya Cek Dapur SPPG di Bandar Dua, Pastikan MBG Tersalurkan Berkualitas
Polres Pidie Gelar Upacara Hari Pahlawan 2025
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 12 November 2025 - 17:51 WIB

Polres Pidie Jaya Tangkap Dua Pelaku Pencurian di Meureudu

Rabu, 12 November 2025 - 16:35 WIB

KODAERAL III LEPAS KEBERANGKATAN KAPAL LATIH ANGKATAN LAUT SINGAPURA

Rabu, 12 November 2025 - 16:16 WIB

PERKUAT STABILITAS KEAMANAN KAWASAN, KODAERAL III TERIMA CC DELEGASI RSN

Rabu, 12 November 2025 - 14:09 WIB

Kapolres Pidie Jaya Buka Seleksi Duta Pelajar Kamtibmas 2025 di Aula PLHUT, Wujud Sinergi Polri dan Dunia Pendidikan

Selasa, 11 November 2025 - 21:54 WIB

Dandim 1710/Mimika Hadiri Bapenda Fun Run 2025, Wujudkan Semangat Sehat dan Sadar Pajak

Berita Terbaru

Berita TNI Dan Polri

KODAERAL III LEPAS KEBERANGKATAN KAPAL LATIH ANGKATAN LAUT SINGAPURA

Rabu, 12 Nov 2025 - 16:35 WIB

Berita TNI Dan Polri

PERKUAT STABILITAS KEAMANAN KAWASAN, KODAERAL III TERIMA CC DELEGASI RSN

Rabu, 12 Nov 2025 - 16:16 WIB